PEKANBARU (CAKAPLAH) - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI), mengikuti pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kelurahan Sialang Sakti, Kecamatan Tenayan Raya, dengan moto KKN HEBAT.
Pembukaan ini dilaksanakan pada hari Senin (29/8/2022) pukul 09.00 WIB yang didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yakni Nur Fitriana, SE., M.Ak.
Dalam pembukaan tersebut, juga dilaksanakan penyerahan dan penerimaan Mahasiswa KKN UMRI Kelompok 19 oleh Dosen Pembimbing Lapangan kepada Lurah Sialang Sakti, H. Hasan Nusi.
Kelompok 19 Mahasiswa KKN UMRI tersebut berisikan 21 anggota yaitu All Ouxtrisa Chandra Mei S, Dela Rismadani Putri, Dewi Clarita, Dian Melvina, Tomi Putra Sihombing, Mohd. Miftah Habib. A, Dimas Pangestu, Nindi YP, Eki Gushari, Jesicca Geraldine Sihombing, M. Rafi, Muthia Athifah Ferly, Nadya Gusti Ayu, Silvia Rahmadani, Rara Anugrah Saputri, Muammar Khadafi HS, Abdul Razak, Lutfi Prayogo, Rani Alvayora, Wahyu Febriandi, dan Rio Parsaulian Saputra Sitanggang.
"Kami berharap Bapak Hasan, Kelurahan Sialang Sakti ini mendapatkan pengarahan yang berguna, tidak hanya dari sisi akademik, namun pada pengembangan minat juga, serta meningkatkan kemampuan dan bakat," kata Fitri, Kamis (8/9/2022).
Fitri menambahkan, KKN di Kelurahan Sialang Sakti ini merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat yang diikuti oleh 21 mahasiswa/i dari berbagai program studi yang ada di UMRI.
"Alhamdullilah di kesempatan yang baik ini, kami sangat berterima kasih kepada Pak Lurah yang telah menerima kami. Semoga selama pelaksanaan KKN, para mahasiswa/i bisa membantu masyarakat di Kelurahan Sialang Sakti dan dapat menjaga nama baik UMRI selama KKN berlangsung," jelasnya.
Sementara itu, Lurah Sialang Sakti, Hasan menyambut baik para mahasiswa KKN UMRI tahun 2022 dan mengharapkan agar mahasiswa dapat membantu pihak kelurahan dan masyarakat, serta dapat memberikan kegiatan positif di kelurahan ini.
"Semoga adik-adik dari mahasiswa bisa mampu bekerja dengan baik dan membantu pihak kelurahan serta masyarakat selama proses KKN berlangsung," ungkapnya.
Penulis | : | Bintang |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Kampus |