

Muara Lembu (CAKAPLAH) – Mahasiswa Universitas yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (kukerta) di Muara Lembu Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) menggelar sosialisasi dan workshop dengan tema “Kreatif Mengelola Sampah Menjadi Ecobrick: Membangun Lingkungan Bersih dan Berkelanjutan”.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program P5 Kurikulum Merdeka yang diterapkan oleh SMP 01 Singingi untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi dalam pengelolaan sampah plastik.
Kegiatan ini berlangsung selama tiga minggu dan dimulai dengan sosialisasi mengenai ecobrick pada minggu pertama. Dalam sesi tersebut, para mahasiswa kukerta Muara Lembu membagikan pengetahuan tentang pentingnya ecobrick dalam mengurangi dampak negatif sampah plastik terhadap lingkungan kepada siswa SMP 01 Singingi.
Pada minggu kedua, siswa diajak berpatisipasi dalam workshop pembuatan ecobrick. Dengan bimbingan dari mahasiswa kukerta Unri di Muara Lembu, mereka belajar dan berlatih membuat ecobrick dari sampah plastik yang mereka kumpulkan. Workshop ini memberikan kesempatan bagi siswa untuk berkreasi dan mengembangkan keterampilan dalam pengelolaan sampah plastik.
Minggu ketiga menjadi momen penting dalam kegiatan ini, di mana siswa SMP 01 Singingi diberikan kesempatan untuk mengubah ecobrick yang mereka buat menjadi benda yang bernilai guna. Mahasiswa kukerta Muara Lembu memberikan panduan dan dorongan kreatifitas agar siswa dapat menghasilkan produk-produk yang inovatif dari ecobrick.
Kegiatan sosialisasi dan workshop ecobrick ini mendapat sambutan antusias dari berbagai pihak. Salahsatunya dosen pembimbing lapangan kukerta Muara Lembu, Yogi Riyantama Isjoni. “Dengan diselenggarakannya pelatihan ecobrcik ini, diharapakan kebersihan lingkungan dapat terjaga dengan lebih baik, karena ecobrick ini memiliki keunggulan dalam mengubah limbah nonorganik menjadi produk yang bernilai dan bermanfaat. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan siswa-siswi SMP 01 Singingi,” cakapnya.
Sementara itu Kepala SMP 01 Singingi mengatakan kegiatan ecobrick ini menjadi salah satu kegiatan pelaksanaan program Kurikulum Merdeka Pelajar Pancasila (P5) di bidang kewirausahaan. Dimana harapannya siswa SMP 01 dapat memanfaatkan sampah di sekitar lingkungan menjadi barang yang bernilai jual.
Sedangkan mahasiswa kukerta Muara Lembu sebagai pelaksana yang diwakili ketua M Syahrul Nizam mengharapkan semoga dengan menginisiasi kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran lingkungan bagi siswa SMP 01 Singingi, serta menanamkan jiwa kewirausahaan dengan menciptakan barang dari sampah anorganik menjadi barang yang bernilai dan bermanfaat.
Mahasiswa kukerta Muara Lembu berterima kasih atas kesempatan ini dan berharap upaya kolaboratif seperti ini dapat terus berlanjut dalam menciptakan generasi yang peduli dan bertanggung jawab terhadap lingkungan.
Penulis | : | Rilis |
Editor | : | Jef Syahrul |
Kategori | : | Kampus |























01
02
03
04
05



