

PELALAWAN (CAKAPLAH) - Wakil Bupati (Wabup) Pelalawan H Nasarudin, MH menghadiri kegiatan Bakti Sosial (Baksos) berupa sunatan massal yang ditaja PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) dan Asia Pacific Rayon (APR). Kegiatan sunatan massal gratis ini diikuti oleh 50 peserta yang difokuskan di aula kantor Camat Pangkalan Kerinci, Rabu (22/6/2022).
Wakil Bupati Pelalawan, H Nasarudin menyambut baik kegiatan khitanan massal yang dilaksanakan oleh PT RAPP dan APR. "Kita mengapresiasi kegiatan ini," terang Wabup Nasarudin.
Menurutnya, pemerintah kabupaten memberikan perhatian khusus kepada masyarakat Pelalawan dalam bidang pelayanan kesehatan. Terutama bagi masyarakat kurang mampu.
"Kita tak ingin ada warga kurang mampu yang tak bisa berobat. Kita memberikan perhatian khusus dalam bidang pelayanan kesehatan," tandas Wabup Nasarudin.
Sementara Manager SHR PT RAPP, Mabrur dalam kesempatan itu mengatakan, kegiatan sunatan massal yang dilaksanakan merupakan program Comunity Development (CD) PT RAPP dan APR.
"Kita melaksanakan kegiatan rutin, salah satunya sunatan massal yang digelar di beberapa kecamatan, beberapa desa di wilayah operasional," ungkapnya.
Dikatakannya, kegiatan sosial tersebut dilaksanakan dalam rangka mendukung pemerintah dalam bidang kesehatan. Tak hanya di Pangkalan Kerinci, sunatan massal juga akan digelar di kecamatan lainnya.
"Tentunya kami menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan yang telah memfasilitasi kegiatan sunatan massal ini," ucap Mabrur.
Untuk diketahui kegiatan khitanan massal yang ditaja oleh PT RAPP dan APR ini, menggandeng petugas kesehatan dari Puskesmas Pangkalan Kerinci.
Di lokasi tampak hadir mendampingi wakil bupati diantaranya, Kepala Dinas Kesehatan, H Asril, Camat Pangkalan Kerinci, Faisal, Manager SHR PT RAPP, Mabrur, lurah, dan kepala desa.
Penulis | : | Febri Sugiono |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Kesehatan dan Keluarga |





















01
02
03
04
05




