


PEKANBARU (CAKAPLAH) - Sebanyak 340 peserta yang berasal dari 34 Majelis Taklim yang ada di Kota Pekanbaru meramaikan acara Rangking Satu yang digelar di Masjid Paripurna Raudathus Solihin, Jalan Bukit Barisan, Pekanbaru, Rabu (15/3/2023).
Nurjannah selaku Ketua Panitia Tahrib Ramadhan 2023 mengatakan kegiatan rangking satu ini adalah satu rangkaian kegiatan Tahrib Ramadan yang digelar dalam rangka menyambut Bulan Ramadan 1444 Hijriah.
"Ada beberapa kegiatan yang digelar dalam kegiatan Tahrib Ramadan ini. Kegiatan yang kita gelar adalah melakukan salat taubat berjamaah bersama yang dipimpin oleh ustadzah Fani Rahmawati. Setelah itu juga berdoa kemudian ada materi persiapan ramadan," ujar Nurjannah, Rabu (15/3/2023).
Ia mengatakan setelah itu pihaknya juga menggelar acara rangking 1 se-Kota Pekanbaru. Ini adalah acara inti dari Tahrib Ramadan.
"Kegiatan ini digelar dalam rangka mempertajam materi setiap halaqoh itu untuk mengetahui bab-bab puasa dan seputaran ilmu tentang agama Islam," sebutnya.
Pada kegiatan rangking 1 ini diikuti oleh 340 peserta dari berbagai Majelis Taklim yang ada di Pekanbaru.
"Alhamdulillah untuk kegiatan rangking satu yang kita gelar secara rutin ini selalu banyak diminati oleh masyarakat. Peminatnya selalu banyak," ungkapnya.
Fanni Rahmawati selaku pemateri menambahkan acara ini adalah sebagai pembinaan dari majelis taklim yang ada.
"Jadi kita menggagas beberapa komunitas dan pengajian berkumpul kemudian bersepakat untuk membuat gebyar Ramadan yang digelar bersama-sama dengan Majelis Taklim yang ada di Pekanbaru," ujar Fanni.
Disampaikan Fanni, kegiatan ini sudah rutin digelar. Sudah sekitar 3 tahun kegiatan ini digelar.
"Bukan hanya pas menyambut ramadan, namun juga saat bulan Muharram pun kita juga buat acara untuk pembinaan anggota majelis taklim yang ada," ungkapnya.
Lanjut Fanni, adapun tujuan kegiatan ini adalah untuk menambah tarbiyah zatiyah ibu-ibu pengajian serta menambah ilmu mereka.
"Kemudian juga menambah silaturahmi diantara kami dengan komunitas serta Majelis Taklim yang ada di kota Pekanbaru," pungkasnya.
Penulis | : | Unik Susanti |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Religi |























01
02
03
04
05


















