
ROHUL (CAKAPLAH) - Peringatan hari wafat (haul) Syekh Ibrahim Al-Kholidi Naqsabandi ke-61 digelar di Kompleks Surau Suluk Syekh Ibrahim berlangsung Khidmat, Selasa (12/7/2022).
Ratusan jemaah Naqsabandiyah ambil bagian untuk mengenang jasa-jasa Syekh Ibrahim Al-Kholidi Naqsabandi dalam mengembangkan ajaran Islam, tak terkecuali cucu Syekh Ibrahim Al-Kholidi yang sekarang menjabat sebagai Anggota DPR-RI, Dr Achmad MSi.
Sebagai pembina tarekat Naqsabandi Rohul, Achmad mengajak seluruh jemaah Naqsabandiah untuk terus menyebarkan ajaran suluk tarekat. Achmad yang merupakan cucu Syekh Ibrahim Al-Kholidi Naqsabandi, putra kandung dari Menjo gelar Hj Siti Fatimah, mengaku mengikuti jejak sang kakek mensyiarkan ajaran Islam. Salah satunya adalah membangun masjid Islamic Center Rohul pada saat menjabat Bupati Rokan Hulu.
"Dulu Syekh Ibrahim membangun surau suluk induk di Dusun Ngarai, tepatnya di seberang kampung lama Sebotih dimana syekh Ibrahim dilahirkan. Setelah 50 tahun kejadian itu berulang dimana saya mengikuti jejak Syekh Ibrahim membangun masjid yang menjadi pusat peradaban, ini membuktikan bahwa sejarah itu berulang," kenang Achmad.
Dikatakan Achmad, peringatan Haul merupakan upaya untuk mengenang jasa perjuangan para ulama yang memiliki ketaatan dalam melaksanakan ibadah serta berkiprah membangun peradaban manusia.
"Melalui peringatan Haul ini kita dapat mengambil iktibar dan mengaplikasikannya dalam kehidupan kita sehari-hari," ujarnya.
Haul Syekh Ibrahim setiap tahun diperingati untuk mengenang ulama mashur dari Rokan hulu tersebut. Semasa hidup, Syekh Ibrahim Al-Kholidi Naqsabandi terkenal memiliki sifat, tekun beribadah, sabar, tidak dendam, tegas terhadap orang yang melanggar ajaran agama, pemurah, bermusyawarah dan senang kepada anak yatim. Syekh Ibrahim Al-Kholidi wafat pada tahun 1960 tanggal 12 Djulhijjah di usia 120 tahun.
Penulis | : | Ari |
Editor | : | Ali |
Kategori | : | Serantau |






















01
02
03
04
05




