PEKANBARU (CAKAPLAH) - Memasuki bulan Oktober 2022, capaian vaksinasi booster Covid-19 di Provinsi Riau masih menunjukkan angka yang belum memuaskan.
Sampai hari ini, Senin 3 Oktober 2022, baru 1.300.700 dosis masyarakat yang melakukan vaksinasi booster dari 5,5 juta target.
"Vaksin booster persentasenya 23,43 persen," kata Kepala Dinas Kesehatan Riau, Zainal Arifin.
Daerah dengan capaian vaksin booster tertinggi saat ini adalah Kabupaten Kepulauan Meranti dengan 38,84 persen. Sementara daerah dengan capaian vaksin booster terendah adalah Kuansing dengan 14,64.
Sementara, capaian vaksinasi dosis pertama saat ini sudah mencapai 88,33 persen, vaksin kedua 70,99 persen, dan vaksin booster kedua khusus Nakes 28,31 persen.
Kadiskes berharap dan mengajak kepada masyarakat luas untuk mau melakukan vaksinasi, terutama vaksinasi booster.
Penulis | : | Satria Yonela Putra |
Editor | : | Jef Syahrul |
Kategori | : | Serantau |