

PEKANBARU (CAKAPLAH) - Kasatlantas Polresta Pekanbaru, Kompol Birgitta Atvina Wijayanti bersama Jasa Raharja menyambangi rumah keluarga korban driver ojol perempuan yang meninggal dunia akibat kecelakaan.
Birgitta menyampaikan turut prihatin atas kejadian kecelakaan yang terjadi pada Senin (27/4/2023) malam, sekitar pukul 20.11 WIB tersebut.
Di rumah duka, Birgitta dan rombongan langsung disambut oleh anak kandung korban beserta keluarga.
"Anjangsana ini juga sebagai wujud dukungan moril bagi keluarga dan diharapkan keluarga korban tetap tabah dan sabar," kata Birgitta, Rabu (29/3/2023)
"Lalu kepada korban yang menderita luka-luka didoakan semoga cepat sembuh, dan korban meninggal didoakan agar mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT,'' cakapnya.
Birgitta juga memberikan bantuan tali asih yang diterima langsung oleh anak kandung korban.
"Sebagai bentuk belasungkawa, kami juga memberikan bantuan santunan kepada keluarga korban," pungkasnya.
Penulis | : | Bintang |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Serantau |















01
02
03
04
05



