

PELALAWAN (CAKAPLAH)-Bupati Pelalawan H Zukri Misran membikin suasana puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-40 Desa Langkan, Kecamatan Langgam, Kamis (27/7/2023) heboh dan 'pecah'. Hal ini menyusul orang nomor satu di Kabupaten Pelalawan ini terlibat aksi joget ‘cinonet’ bersama pertunjukan bocah cilik.
Kehebohan ini diawali dengan dimulainya rangkaian pertunjukan mengisi puncak HUT Desa Langkan. Dimana saat itu Bupati H Zukri duduk di bawah tenda berdampingan dengan sejumlah tokoh masyarakat.
Tampil perdana saat puncak hari jadi Desa Langkan ini adalah pertunjukan dan penampilan tarian ibu-ibu PKK. Melihat perjuangan ibu-ibu mempersembahkan tarian di tengah suasana panas terik matahari, Bupati Zukri menghampirinya, bahkan ia menyawer ibu-ibu ini. Saweran ini sebagai bentuk apresiasi darinya.
Keseruan dan kehebohan hari jadi Desa Langkan
dibalut dengan berbagai rangkaian kegiatan betul-betul 'pecah' dipertunjukkan berikutnya. Dimana aksi bocah-bocah cilik membikin dan menyeret Bupati Zukri berjoget ‘cinonet’.
Warga yang memadati lokasi acara tidak henti-hentinya, larut bergembira melihat Bupati Zukri berjoget bersama para Bocil ini. Terlebih lagi, bupati Zukri berusaha mengikuti gerakan joget para bocil. Mengikuti liuk-liuk goyang pinggul dan patah-patah Bupati Zukri justru membikin suasana semakin parah.
Sorak-sorai warga memadati lokasi acara tiada henti-hentinya ikut bergembira. Bahkan diantara mereka ikut berdiri di tempat duduknya, menikmati kebahagiaan bersama Bupati Zukri.
Untuk diketahui sebelum hari puncak, panitia pelaksana melaksanakan kegiatan pentas seni budaya, tausiah, dan salawatan.
Suasana puncak hari jadi Desa Langkan yang dipusatkan di Lapangan Sorga Desa Langkan ini juga ditandai dengan dibanjiri kehadiran para bakal calon legislatif (Bacaleg) kontestan Pemilu legislatif 2024. Bacaleg dari berbagai lintas partai ramai-ramai datang.
Dalam amanatnya, Bupati Zukri mengucapkan hari jadi Desa Langkan ke-40 tahun. Pada kesempatan itu Bupati Zukri menyampaikan berbagai program Pemda Pelalawan.
Penulis | : | Febri Sugiono |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Serantau |






















01
02
03
04
05




