

PEKANBARU - (CAKAPLAH) - Mufti Negeri Perlis Malaysia Datok Arif Perkasa Dr Mohd Asri Zainul Abidin (Datok MAZA) secara khusus datang menemui Gubernur Riau Syamsuar di kediaman Pekanbaru Riau, Kamis (10/8/2023).
Kedatangan Mufti Negeri Perlis untuk menjemput (mengundang, red) menghadiri acara Seminar Besar Melayu Islam yang akan dilaksanakan di Negeri Perlis.
"Kami sengaja datang untuk menjemput langsung pak Gubernur agar bisa hadir ke acara seminar besar kami yang berhubungan dengan Melayu Islam. Agenda ini bertema Islam sebagai identitas kepada orang Melayu. Untuk itu kami datang menjemput pak Gubernur supaya bisa dapat hadir ke Negeri Perlis,” jelasnya.
Rombongan disambut langsung oleh Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar dengan jamuan makan bersama. Tampak, Gubri Syamsuar didampingi oleh Asisten I Sekretaris Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau, Masrul Kasmy. Kemudian, tampak hadir Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Provinsi Riau, Zulkifli Syukur, dan Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Pemerintah Provinsi Riau, Aryadi.
Dikatakan Mufti Negeri Perlis, Datok Arif Perkasa Dr Mohd Asri Zainul Abidin kehadirannya juga untuk silaturahmi bersama Gubernur Syamsuar. Ia pun mengapresiasi Gubri, lantaran disambut sangat istimewah.
“Saya merasa terhormat sekali bisa di jamu pagi ini oleh pak Gubernur Syamsuar. Kedatangan saya bersama rombongan tentu saja pertama sekali untuk melakukan silaturahmi antara Negeri Perlis dengan Provinsi Riau,” katanya.
Lebih lanjut ia mengatakan, Gubri merupakan sosok tokoh yang mempunyai sifat rendah hati dan sangat ramah dalam meresponnya.
“Saat sarapan tadi, kami banyak sekali berbincang-bincang berbagai macam hal. Walaupun pertemuan ini singkat, saya melihat bapak Gubernur sangat ramah sekali kepada kami. Sifatnya sangat rendah hati dan banyak pendapat-pendapat beliau yang sangat berisi,” ujarnya.
Sementara itu, Gubernur Syamsuar menyampaikan ucapan selamat datang di Provinsi Riau kepada rombongan Negeri Perlis. Ia pun begitu bahagia atas kunjungan Datok Arif Perkasa Dr Mohd Asri Zainul Abidin.
“Alhamdulillah sekali kita bisa berjumpa pak, kami sudah lama ingin bertemu dengan Mufti Negeri Perlis. Acara yang akan bapak laksanakan ini begitu bagus, Insyaallah kami akan datang kesana. Kami mohon maaf pertemuan kita ini singkat, lantaran kami harus ada melaksanakan tugas-tuga lagi setelah ini,” pungkasnya.
Penulis | : | Amin |
Editor | : | Ali |
Kategori | : | Serantau |






















01
02
03
04
05






