

PEKANBARU (CAKAPLAH) - Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) kembali membuka Program Grant Riset Sawit (GRS) 2025.
Program ini bertujuan untuk mendukung pendanaan penelitian dan pengembangan yang dilakukan oleh Lembaga Penelitian dan Pengembangan di Indonesia.
Pendanaan ini dirancang untuk mendorong berbagai inovasi di sektor kelapa sawit, dengan fokus pada peningkatan produktivitas, efisiensi, dan keberlanjutan.
Selain itu, program ini bertujuan menciptakan produk serta pasar baru yang memberikan nilai tambah bagi industri kelapa sawit.
Hasil penelitian yang didukung melalui program ini diharapkan bermanfaat bagi berbagai pihak, mulai dari industri kelapa sawit, pemerintah, hingga para petani dan masyarakat sawit.
Dalam keterangan resmi BPDPKS, Proses pengajuan proposal dibuka hingga 21 Maret 2025, sehingga para peneliti diharapkan segera mempersiapkan ide dan rencana penelitian mereka.
Program ini merupakan salah satu langkah strategis BPDPKS untuk terus meningkatkan daya saing sektor kelapa sawit Indonesia di tingkat global.
Bagi yang berminat mengikuti program ini, informasi lebih lanjut dapat diakses melalui situs resmi BPDPKS atau menghubungi kontak resmi lembaga.
Penulis | : | Bayu |
Editor | : | Unik Susanti |
Kategori | : | Serantau |






















01
02
03
04
05




