

PEKANBARU (CAKAPLAH) - Badan Pengurus Harian (BPH) beserta beberapa pengurus Himpunan Pelajar Mahasiswa Riau (Hipemari) Jakarta mengadakan silaturahmi dan audiensi bersama dengan anggota DPR RI dapil Riau. Dr. Hj. Karmila Sari, S.Kom, MM.
Pertemuan yang diadakan di Gedung Nusantara 1 DPR RI, Senayan, Jakarta Rabu (15/1/2025) itu selain memperkuat tali silaturahmi juga menjadi forum tukar pikiran serta membahas isu-isu terkini Provinsi Riau. Baik perkembangan dan kemajuan yang telah dilakukan maupun persoalan-persoalan daerah yang sedang diperjuangkan.
Ketua Umum Hipemari Jakarta Muhammad Adib Al Fikri mengatakan banyak hal yang dibahas dalam pertemuan itu.
Sebut saja mengenai bagaimana mengembangkan dunia pariwisata dan sektor lainnya hingga melestarikan dan memperkenalkan seni budaya melayu Riau di tingkat nasional bahkan internasional.
"Sebagai agent of control dan agent of change untuk membawa perubahan yang lebih baik, kami mahasiswa Riau jakarta harus mampu memberikan kontribusi yang nyata dan bermanfaat untuk Riau," ujar Muhammad Adib.
Editor | : | Unik Susanti |
Kategori | : | Serantau |














01
02
03
04
05


