
PEKANBARU (CAKAPLAH) - Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Kota Pekanbaru menjadi salah satu peserta Pekanbaru Raya Fair dan Expo 2022 yang digelar oleh Pemko Pekanbaru di Mal Living World hingga 19 Juni 2022 mendatang.
Stand Disketapang Pekanbaru menampilkan berbagai produk pangan segar dan olahan dari kelompok Wanita Tani (KWT) binaan Disketapang. Selain itu juga ada pengujian pangan segar gratis yang dipersiapkan oleh Tim Bidang Keamanan dan Konsumsi Pangan.
"Ada beberapa item produk yang kita tampilkan dalam Pekanbaru Raya kali ini, misalnya ada pangan segar dan olahan dari kelompok binaan kita, serta pengujian pangan segar gratis," ujar Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru, Alek Kurniawan, Kamis (16/6/2022).
Alek mengatakan untuk stand Disketapang prinsipnya merupakan replika dari kegiatan-kegiatan yang juga telah dilaksanakan rutin sebelumnya.
"Tampilan kita di stand Pekanbaru Raya Fair dan Expo ini merupakan replika dari giat Pekan Pangan Madani yang telah kita taja setiap minggunya di Ketapang," cakap Alek.
Selain menampilkan produk unggulan pangan segar dan olahan, Disketapang juga menyuguhkan video profil Disketapang melalui layar televisi yang disediakan di stand tersebut.
"Untuk memperkenalkan program-program strategis dan inovasi dari Disketapang, sengaja kami mengemasnya dalam video profil Disketapang yang ditayangkan dalam layar televisi di stand kita, sehingga pengunjung tidak bosan," cakap Alek.
Alek berharap ada keuntungan bagi produk-produk kelompok binaan yang ditampilkan dalam expo tersebut.
"Mudah-mudahan pengunjung yang melihat produk-produk ini akan tertarik dan mampu menjadi media promosi strategis bagi produk produk KWT binaan kita," ungkap Alek.
Alek berharap partisipasi Disketapang pada event Pekanbaru Raya Fair dan Expo 2022 ini dapat menjadi media strategis dalam mengiklankan dan mempromosikan pangan-pangan segar dan olahan asli kota Pekanbaru yang diusahakan langsung oleh Kelompok-Kelompok binaan Disketapang.
"Kami mengajak masyarakat yang berada disekitaran kawasan pagelaran pameran ataupun barangkali yang sudah berada di Mall Living World ini untuk mampir ke lapak kami," ajaknya.
Penulis | : | Unik Susanti |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Serantau |























01
02
03
04
05


