![]() |
PEKANBARU (CAKAPLAH) - Gubernur Riau, Syamsuar memamerkan keberhasilan dan capaiannya dalam memimpin Riau di paripurna hari jadi ke-66 Provinsi Riau, Rabu (9/8/2023).
Salah satu yang dibanggakan Syamsuar adalah sedang menyiapkan Riau Creative Hub dan Quran Center, namun Syamsuar tidak menyebutkan kapan dua bangunan tersebut selesai pengerjaannya dan dapat dimanfaatkan.
"Dalam hal pengembangan ekonomi kreatif, kami telah menyiapkan Riau Creative Hub sebagai pusat pengembangan 17 sub ekonomi kreatif yang dikelola oleh BRCN (Badan Riau Creative Network) melaksanakan pembinaan kualitas pelaku ekonomi kreatif, branding pelaku ekonomi kreatif," kata Syamsuar.
Ia mengatakan, begitu banyak hasil ekraf Riau yang menembus pasar nasional dan internasional. Sebut saja Lempuk Durian, Kopi Liberika Meranti, Rotan, Tanjak, Brand Tomorrow Industrial, Riau Rhythm Chamber, Film Pendek Kue Khasidah, start up Idcloudhost, Jualbuy, dan lain sebagainya.
Dalam upaya membangun ekonomi kerakyatan, Presiden RI, kata Syamsuar, telah memberikan arahan untuk melakukan pengembangan UMKM naik kelas dan modernisasi koperasi.
Pemerintah Provinsi Riau melalui optimalisasi onboarding UMKM Provinsi Riau, telah menyalurkan bantuan bagi pelaku usaha mikro yang berasal dari APBD Provinsi Riau dari tahun 2020-2022.
Peningkatan keterampilan dan kompetensi bagi pelaku UMKM juga gencar dilakukan. Pada tahun 2023 ini, kata Syamsuar telah melaksanakan Pelatihan Desain Kemasan Produk dan Pendampingan Pemasaran untuk meningkatkan pemasaran.
"Kami bekerjasama dengan OJK dan Bank Indonesia, dengan menggandeng berbagai top brand, seperti Dana, Id Cloud Host, Pertamina, Shopee, Bli Bli. Pengadan Barang dan Jasa di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau juga telah melibatkan UMKM dengan memanfaatkan platfom Mbizmarket per Juli 2023, dengan nilai transaksi mencapai Rp 47,1 Miliar. Kami juga melibatan UMKM dalam pelaksanaan operasional di 14 usaha besar di Provinsi Riau hingga tahun 2022 sudah terealisasi sebanyak 526 UMKM, dengan nilai realisasi kontrak sebesar Rp 25,6 miliar," katanya.
Selain itu, kata Syamsuar untuk mewujudkan sumber daya manusia yang beriman, berkualitas, dan berdaya saing melalui pembangunan manusia seutuhnya, Pemerintah Provinsi Riau juga gencar memberikan bantuan perbaikan ataupun peningkatan kualitas fisik rumah ibadah.
"Hingga tahun 2023 kami sudah memberikan bantuan kepada 629 Rumah Ibadah, dengan total bantuan sebesar Rp260,5 miliar dan pembangunan Gedung Quran Center sebesar Rp54,6 miliar," cakapnya.
Namun dari semua pemaparan itu, Syamsuar tidak menyebutkan kapan gedung Riau Creative Hub dan Quran Center Riau tuntas dibangun dan bisa difungsikan.
Penulis | : | Satria Yonela |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Riau, Pemerintahan |











































01
02
03
04
05


