
![]() |
PEKANBARU (CAKAPLAH) - Posko bersama pemenangan Ganjar Pranowo di Provinsi Riau diresmikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Jumat (18/8/2023).
Posko yang dinamakan rumah Aspirasi Relawan Pemenangan Ganjar Presiden 2024 itu terletak di Jalan Rambutan, Marpoyan, Pekanbaru. Rumah aspirasi ini merupakan posko antar partai pengusung, yakni PDIP, PPP, Perindo, dan Hanura.
"Saya juga mau sampaikan, salam dari ibu Mega (Ketua Umum PDIP)," kata Hasto, di depan emak-emak yang hadir dalam persemian ini.
Kata Hasto, Megawati selalu menitipkan pesan setiap kali Ia ke daerah, agar disampaikan kepada ibu-ibu. Kata dia, Megawati menganggap ibu-ibu mempunyai peran penting terhadap masa depan bangsa ini.
"Dimana kita tahu ibu selalu memberikan pendidikan yang baik kepada anaknya, memberikan nutrisi, satu butir telur tiap harinya agar anaknya tetap sehat dan bisa dan bisa melanjutkan cita-citanya," kata Hasto.
Hasto juga menyampaikan pandangannya terhadap Presiden Jokowi di depan para ibu-ibu. “Seperti kata Presiden Jokowi, Indonesia maju 2045, kita akan jadi negara hebat dengan perekonomian kelima di dunia. Itu terjadi jika kita siapkan," kata Hasto.
"Anak-anak kita adalah jalan masa depan kita, maka kita harus siapkan pendidikan dan kesehatannya agar tak ada stunting. Disitulah peran penting para ibu," tambahnya.











































01
02
03
04
05


