
![]() |
PEKANBARU (CAKAPLAH) - PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) Riau Main Dealer Honda wilayah Riau menawarkan program spesial kepada seluruh masyarakat yang bertajuk Honda At Family Day di Living World mulai dari hari Senin (14/8/2023) dan akan berlangsung hingga Ahad (20/8/2023) besok.
Regional Head PT CDN wilayah Riau, Harry Sutiono mengucapkan terimakasih atas kepercayaan dan respon positif masyarakat terhadap event Honda yang sudah berjalan di bulan sebelumnya.
"Untuk itu kami akan menawarkan kembali program Honda At Family Day pada bulan Agustus ini yang hanya diselenggarakan hanya 7 hari saja," ujar Harry, Sabtu (19/8/2023).
Ia mengatakan program ini diberikan sebagai wujud kecintaan dan kepedulian terhadap masyarakat terkhususnya konsumen setia Honda untuk menambah atau memiliki motor idamannya
"Dengan semangat satu hati, kami akan berupaya memberikan yang terbaik untuk masyarakat luas terkhusus konsumen setia Honda serta berkomitmen dalam menghadirkan sepeda motor yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup para konsumen setia Honda," Cakapnya.
Honda At Family Day menghadirkan banyak varian skutik Honda diantaranya New ADV160, PCX 160, Vario 160, Vario 125, Scoopy, Genio & Beat series yang pastinya untuk mempermudah para pengunjung melihat langsung atau mendapatkan skutik Honda idamannya.
Honda At Family Day ini juga memberikan program menarik untuk para pengunjung pada saat melakukan pembelian varian skutik Honda pada periode yang diberikan seperti uang muka yang terjangkau mulai dari Rp 1,5 juta-an, potongan harga hingga Rp 500 ribu.
"Ditambah lagi dengan potongan angsuran hingga Rp 80 ribu serta mendapat Jaket Eksklusif sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku," pungkasnya.
Untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap silahkan mengunjungi pameran di Living World atau bisa dilihat di akun instagram official PT CDN Riau @CapellaHondaRiau dan akun facebook official PT CDN Riau @CDNHondaRiau. Banyak program dan kegiatan menarik yang bisa diikuti seperti kuis dan giveaway.
Penulis | : | Unik Susanti |
Editor | : | Jef Syahrul |
Kategori | : | Otomotif |











































01
02
03
04
05



