![]() |
PELALAWAN (CAKAPLAH) - Putri sulung dari mantan Bupati Pelalawan H.T. Azmun Jaafar yakni T. Ferra Wahyuni, S.E., M. B. A memutuskan terjun ke dunia politik dan maju pada pemilihan legislatif tahun 2024.
Wanita kelahiran 21 Agustus 1986 ini akan maju untuk merebut kursi Maju DPRD Pelalawan, dari Dapil 1 Pangkalan Kerinci, nomor urut 3 dari Partai Gerindra
Ferra mengaku, terjunnya ia ke dunia politik adalah ingin melanjutkan cita-cita sang Ayah untuk membangun Pelalawan lebih maju dan kembali berjaya seperti masa-masa sebelumnya, yang lebih tersohor.
"Merangkai Kampung membangun Negeri, Elok Kampung Tolong menolong Elok Negeri beri memberi," menjadi motto T Ferra.
Putri Sulung H. T. Azmun Jaafar tersebut telah menyelesaikan pendidikan S1 Universitas Islam Indonesia (UII), dilanjutkan dengan S2 di Universitas Gadjah Mada (UGM).
"Dengan kewenangan yang dimiliki oleh DPRD yaitu legislasi, lengawasan, dan pembentukan peraturan daerah, mengontrol pelaksanaan Perda dan peraturan lainnya serta kebijakan pemerintah daerah, saya ingin berkontribusi dalam membangun mengarahkan melalui perencanaan program dan manajemen anggaran pembangunan daerah Kabupaten Pelalawan," kata Ferra kepada CAKAPLAH.com, Selasa (17/10/2023).
Disinggung mengenai apa alasan memilih partai Gerindra sebagai labuhan politiknya, T Ferra menyampaikan beberapa alasan salah satunya adalah sosok Prabowo.
"Saat ini Partai Gerindra adalah salah satu partai terbesar ketiga di RI. Berdiri pada tahun 2008.
Pendiri Partai Gerindra ialah Bapak Prabowo Subianto, seorang pemimpin yang memiliki background militer yang kuat, seorang mantan Jenderal. Dengan memilih Partai Gerindra saya berharap dengan Bapak Prabowo Subianto bisa terpilih sebagai presiden, sehingga Indonesia lebih memiliki kedaulatan rakyat, disegani oleh negara asing dan ketahanan militer yang mumpuni," paparnya.
Selain itu, Partai Gerindra, kata Ferra adalah salah satu partai yang mengusulkan dan mengawal UU 8/2016 tentang fasilitas Penyandang Disabilitas dan UU tentang Kekerasan Seksual.
Sebagai perempuan, ia juga sangat concern tentang hal-hal kekerasan seksual, terutama pada perempuan dan anak. Karena makhluk yang rentan terhadap tindakan kekerasan seksual adalah perempuan dan anak.
"Selain itu pada prinsipnya salah satu tonggak keberhasilan penerus bangsa adalah bagaimana bangsa itu memperhatikan anak-anak dan perempuan itu sendiri, sang pencetak generasi berikutnya, dan Partai Gerindra sangat memerhatikan hal tersebut. Maka dari itulah saya memilih Partai Gerindra untuk menjadi partai penyokong pencalonan legislatif saya di DPRD Kabupaten Pelalawan untuk menyuarakan suara perempuan di dewan," tukasnya.
Berikut riwayat hidup T. Ferra Wahyuni, S.E., M. B. A
Pendidikan Formal :
- TK Pertiwi Bengkalis, 1992
- SD Negeri 1, Bengkalis, 1992-1995
- SD Negeri 049 Pekanbaru, 1995-1998
- SLTP Negeri 1 Pekanbaru, 1998-2001
- SMA Negeri 8 Pekanbaru 2001-2004
- Universitas Islam Indonesia (UII), Jur. Ekonomi, 2004-2008
- Universitas Gadjah Mada (UGM), Jur. Master Bisnis Administration, 2013-2017
Pendidikan Non Formal :
- Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA), Pekanbaru, 1996/1997
- Kerohanian Islam, SMUn 8, Pekanbaru, 2001
- Seminar Sosial Budaya Masyarakat Suku Talang Mamak, 2004
- Ekonomi Islam, UII, 2006
Pengalaman Pekerjaan :
- Direktur Utama PT Riau Garden Group 2022 s/d sekarang
- Pemilik Apotek K-24 Radio Dalam 2011-2017
Pengalaman Berorganisasi :
- Wakil Ketua Bapera Provinsi Riau
- Wakil Ketua Bidang MKGR Provinsi Riau
- Wakil Bendahara 1 DPW-IKA UII Provinsi Riau
- Wakil Sekretaris IMKP
Penulis | : | Satria Yonela |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Politik, Kabupaten Pelalawan |











































01
02
03
04
05


