(CAKAPLAH) - Arsenal menaklukkan tamunya Wolverhampton Wanderers, 2-1, dalam partai lanjutan Premier League atau Liga Inggris di Stadion Emirates, London, Sabtu (2/12/2023) malam.
Dua gol yang membawa pasukan Mikel Arteta memetik kemenangan dilesakkan Bukayo Saka dan Martin Odegaard. Gol balasan tim tamu dicetak Matheus Cunha.
Kemenangan ke-10 ini membuat Arsenal kukuh di puncak klasemen dengan raihan 33 poin dari 14 pertandingan.
Mereka unggul empat poin atas Manchester City yang baru akan memainkan pertandingan pekan ke-14 mereka melawan Tottenham Hotspurs pada Minggu (3/12/2023) mulai pukul 23.30 WIB. Sementara bagi Wolverhamton, kekalahan ketujuh ini membuat mereka tercecer di urutan ke-13 dengan koleksi 15 poin dari 14 laga.
Dalam pertandingan kandang ini, pelatih Arsenal Arteta menurunkan formasi 4-3-3 dengan menampilkan Bukayo Saka, Gabriel Martinelli, dan Gabriel Jesus di barisan depan.
Tiga penyerang ini ditopang trio Martin Odegaard, Declan Rice, dan Leandro Trossard. William Saliba dan Gabriel Magalhaes berduet di jantung pertahanan. Mereka didampingi Takehiro Tomiyasu di kanan serta Oleksandr Zinchenko di kanan. Posisi kiper dipercayakan kepada David Raya.
Di kubu Wolverhampton, pelatih Gary O'Neill mengusung formasi 3-5-2 dengan menduetkan Hwang Hee-chan dan Matheus Cunha di barisan depan. Mereka ditopang Hugo Bueno, Jean-Ricner Bellegarde, Tommy Doyle, Baubacar Traore, dan Nelson Semedo.
Trio Toti Gomes, Craig Dwason, dan Max Kilman menjaga lini belakang. Mereka mengawal kiper asal Portugal Jose Sa.
Arsenal sudah unggul saat laga baru berjalan enam menit. Setelah bekerja sama dengan Gabriel Jesus, Saka berhasil menerobos kotak penalti. Dia kemudian menjebol gawang Wolverhampron setelah menyambut umpan Tomiyasu.
Arsenal hanya butuh tujuh menit untuk menambah keunggulan. Kali ini gol dicetak Martin Odegaard. Gol berawal dari kerja kiri Zinchenko dengan Gabriel Jesus. Bek kiri asal Ukraina itu kemudian mengirimkan umpan dan berhasil dimanfaatkan Odegaard untuk membobol gawang Jose Sa.
Arsenal nyaris mencetak gol ketiganya malam itu melalui peluang yang didapat Trossard. Setelah berhasil melewati Dawson, pemain Belgia ini lalu melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Namun, sepakannya ditepis Sa lalu dibuang oleh Toti.
Menit ke-23, Wolverhampton harus mengganti kiper Jose Sa yang mengalami masalah. O'Neill kemudian memasukkan Dan Bentley sebagai penggantinya. Skor 2-0 untuk keunggulan Arsenal bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua Arsenal masih terus berusaha menambah keunggulan. Martin Odegaard dan kawan-kawan tetap mengusung permainan menyerang.
Meski Arsenal terus menyerang, bukan berarti Walverhampton tak memiliki peluang. Pada menit ke-54, tim tamu nyaris mencetak gol. Cunha berhasil melewati Rice dan melepaskan tembakan keras. Beruntung bagi Arsenal karena tembakan itu berhasil diselamatkan kiper David Raya.
Pada menit ke-67, Arsenal melakukan pergantian pemain pertamanya ketika Jesus ditarik keluar dan digantikan Eddie Nketiah.
Menit ke-76, Arsenal nyaris menambah keunggulan ketika Saka berhasil membongkar pertahanan tim tamu. Pemain timnas Inggris ini kemudian melepaskan tembakan yang hanya meleset dari sudut kanan atas gawang Bentley.
Arsenal seharusnya menambah keunggulan menjadi 3-0 pada menit ke-83. Namun, dua aksi penyelamatan yang dilakukan kiper Wolverhampton Bentley membuat upaya tuan rumah gagal.
Wolverhampton justru kemudian berhasil mencetak gol untuk memperkecil ketinggalan menjadi 1-2 pada menit ke-86. Matheus Cunha mencetak gol ini setelah memanfaatkan umpan Nelson Semedo.
Gol berawal dari aksi Pablo Sarabia yang mencoba menembus pertahanan Arsenal, tetapi diadang Zinchenko.
Bola berhasil direbut Semedo yang kemudian mengirim umpan untuk Cunha yang tak menyia-nyiakannya. Skor 2-1 untuk keunggulan Arsenal bertahan hingga pertandingan usai.
Editor | : | Jef Syahrul |
Sumber | : | Beritasatu.com |
Kategori | : | Olahraga |