

![]() |
Nazzarudin Arnazh.
|
PELALAWAN (CAKAPLAH) - Langkah Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemdakab) Pelalawan mengumpulkan seluruh Mobil Dinas (Mobnas) mendapat apresiasi dari kalangan anggota DPRD. Apresiasi dan dukungan diantaranya datang dari Fraksi PAN Pelalawan.
"Kita apresiasi langkah pemda Pelalawan mengumpulkan seluruh Mobnas. Upaya itu sangat jitu untuk menertibkan penggunaan mobil dinas di lingkup Pemda Pelalawan," terang Ketua Fraksi PAN, Nazzarudin Arnazh, kepada CAKAPLAH.com, Jumat (30/4/2021).
Penggunaan mobil dinas ini kata anggota Komisi III DPRD Pelalawan sesungguhnya, sudah ada aturan baku di dalam penggunaannya. Baik itu standar barang dan standar kebutuhan mengenai batas tertinggi atas spesifikasi teknis.
Hanya saja, di lapangan selama ini, ia sering mendapatkan informasi, penggunaan mobil dinas tersebut di lingkup Pemda Pelalawan, tidak sesuai dengan peruntukannya. Bahkan ada juga, ia mendapatkan laporan mobil dinas seharusnya berplat merah, justru diganti menjadi plat hitam.
Untuk menjawab simpang siur informasi ikwal mobil dinas yang tidak sesuai peruntukannya, bisa dijawab dengan upaya Pemda Pelalawan mengumpulkan seluruh kendaraan dinas, terutama jenis roda empat.
Yang lebih miris, lagi kata dia, berdasar laporan yang diterima, bahkan satu orang pegawai meNguasai lebih dari dua mobil dinas. "Inikan lebih parah, ada lebih dari dua mobil dikuasai," paparnya.
Ia meminta kepada bupati dan wakil bupati saat ini, ke depannya betul-betul memberikan mobil dinas sesuai dengan peruntukan. Apalagi ini menyangkut aset serta berpengaruh kepada beban APBD Pelalawan.
Diberitakan sebelumnya, seluruh Mobil Dinas (Mobnas) dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemdakab) tanpa, terkecuali wajib dikumpulkan. Mobnas tersebut dikumpulkan, dilapangan kantor Bupati Pelalawan, Senin (3/5/2021) depan,
Wakil Bupati Pelalawan H Nasarudin, SH, MH, kepada CAKAPLAH.com, Jumat (30/4/2021) mengungkapkan, pengumpulan seluruh mobil dinas tersebut bertujuan untuk menertibkan peruntukannya. "Inikan upaya kita untuk menertibkan aset Pemda, terutama menyangkut mobil dinas. Biar dia, jelas peruntukannya," terang H Nasarudin.
Penulis | : | Febri Sugiono |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Pemerintahan, Kabupaten Pelalawan |











































01
02
03
04
05


















