Bagi masyarakat yang tidak masuk dalam pendaftaran atau merasa dirugikan bisa mengadu ke posko pengaduan PPDB Online Riau 2021 melalui WhatsApp 08117588889.
|
PEKANBARU (CAKAPLAH) - Dinas Pendidikan Provinsi (Disdik) Riau membuka posko pengaduan pelaksanaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara online tingkat SMA/SMK negeri, di kantor Disdik Riau, Jalan Cut Nyak Dien Pekanbaru.
Pendaftaran PPDB online SMA/SMK negeri di Riau melalui laman Google Form. Sedangkan pendaftaran mulai dilaksanakan hari ini, Senin (28/6/2021).
Bagi masyarakat yang tidak masuk dalam pendaftaran atau merasa dirugikan bisa mengadu ke posko pengaduan, nomor pengaduan masyarakat untuk PPDB melalui WhatsApp 08117588889.
"Kalau ada masyarakat yang mungkin tidak puas di sekolah, ada yang baru kita sediakan posko pengaduan, memang setiap tahun ada. Poskonya ada di kantor Dinas Pendidikan dan melalui WhatsApp," kata Kepala Disdik Provinsi Riau, Zul Ikram saat mendampingi Gubernur Riau meninjau posko pengaduan PPDB online, Senin (28/6/2021).
Zul Ikram mengatakan, hari ini pelaksanaan PPDB mulai dibuka pukul 08.00 WIB, dan hingga siang pelaksanana PPDB berjalan lancar.
Bahkan pihaknya telah menyiapkan untuk mengantisipasi terjadi gangguan teknis saat pendaftaran PPDB. Hari pertama ini menjadi penentu untuk pelaksanaan hingga hari akhir pendaftaran PPDB.
"Sampai siang ini, Insya Allah masih landai-landai saja, memang dari beberapa kemungkinan kita sudah persiapkan antisipasi-antisipsi baik kemungkinan dari sisi teknis maupun dari sisi non teknis. Memang hingga minggu ini kami all out ya dalam menyiapkannya. Alhamdulillah lancar biasanya hari pertama ini penentu. Mudah-mudahan ini langkah baik sampai akhir pendaftaran," cakapnya.
Penulis | : | Amin |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Pemerintahan, Pendidikan, Riau |