(CAKAPLAH) - Liga Inggris semalam menampilkan raihan manis untuk sejumlah tim. Salah satunya didapat Liverpool yang sukses meraih kemenangan atas Wolverhampton Wanderers.
Sederet laga seru dan menarik tersaji sejak Sabtu 4 Desember malam WIB hingga Minggu 5 Desember 2021 dini hari WIB dalam pekan ke-15 Liga Inggris 2021-2022.
Salah satunya mempertemukan Chelsea dengan West Ham United.
The Blues -julukan Chelsea- harus menelan pil pahit kala bertandang ke Stadion Olimpiade London, Sabtu 4 Desember 2021 malam WIB.
Chelsea yang sebenarnya unggul lebih dahulu, akhirnya harus menelan kekalahan dengan skor 2-3.
Dua gol Chelsea dicetak oleh Thiago Silva (28’) dan Mason Mount (44’). Sl
Sementara itu, tiga gol West Ham dicetak oleh Manuel Lanzini (40’), Jarrod Bowen (56’), dan Arthur Masuaku (87’).
Akibat kekalahan ini, Chelsea tergusur dari puncak klasemen Liga Inggris 2021-2022.
Berbeda dengan Chelsea, Liverpool sukses merebut kemenangan semalam. Dihadapkan dengan duel sengit melawan tuan rumah, Wolverhampton Wanderers, Liverpool memetik kemenangan secara dramatis.
The Reds -julukan Liverpool- baru bisa menyegel kemenangan di masa injury time berkat gol tunggal Divock Origi.
Gol itu tepatnya tercipta lewat duet apik Mohamed Salah dan Origi pada menit ke-90+4. Kini, Liverpool pun naik ke posisi kedua di klasemen sementara Liga Inggris.
Sama seperti Liverpool, raihan manis juga didapat Manchester City. The Citizens -julukan Man City- meraih kemenangan telak dengan skor 3-1.
Bermain di Vicarage Road, Minggu (5/12/2021) dini hari WIB, Man City bekerja apik sejak awal laga hingga menguasai bola hampir 80 persen.
Tiga gol Man City sendiri dicetak oleh Raheem Sterling (4’) dan Bernardo Silva (31’ dan 63’).
Kemenangan ini membawa Man City langsung naik ke puncak klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022 saat ini.
Mereka unggul 1 poin dari Liverpool yang duduk di posisi kedua.
Berikut hasil lengkap Liga Inggris 2021-2022 semalam:
West Ham United 3-2 Chelsea
Newcastle United 1-0 Burnley
Southampton 1-1 Brighton & Hove Albion Wolverhampton Wanderers 0-1 Liverpool
Watford 1-3 Manchester City
Editor | : | Yusni |
Sumber | : | Okezone.com |
Kategori | : | Olahraga |