
![]() |
Ilustrasi
|
PELALAWAN (CAKAPLAH) - Momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-77 khususnya didunia pendidikan di Kabupaten Pelalawan nyaris saja ternodai. Hal ini menyusul sebanyak 146 calon siswa setingkat SMA terkatung-katung tidak tertampung di sejumlah sekolah di Pangkalan Kerinci.
Beruntung berkat berbagai desakan dari berbagai pihak, akhirnya Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau mengizinkan dua sekolah SMA di Pangkalan Kerinci menambahkan Rombongan Belajar (Rombel).
Penambahan yang diizinkan adalah di dua sekolah yakni SMAN 1 Pangkalan Kerinci dan SMAN 2 Pangkalan Kerinci. Masing-masing sekolah diperkenankan menambah dua lokal, agar seluruh calon siswa bisa tertampung.
"Akhirnya terjawab sudah 146 calon siswa di Kabupaten Pelalawan yang tidak tertampung pada PPDB (pendaftaran penerimaan siswa baru, red) lalu, Pemprov melalui Disdik Provinsi mengizinkan penambahan dua lokal di SMAN 1 dan dua lokal lagi di SMAN 2 Pangkalan Kerinci," terang Kadisdikbud Kabupaten Pelalawan, Abu Bakar, FE, Selasa (16/8/2022).
Atas persetujuan ini dirinya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemprov Riau dalam hal ini Dinas Pendidikan Provinsi. "Disinilah kesulitan kita, bahwa untuk kewenangan sekolah SMA itu adalah provinsi. Tapi kita menyambut gembira atas persetujuan penambahan Rombel ini, sehingga anak-anak bisa tertampung, apalagi ini momentum kemerdekaan," ujarnya.***
Penulis | : | Febri Sugiono |
Editor | : | Jef Syahrul |
Kategori | : | Pendidikan, Kabupaten Pelalawan |











































01
02
03
04
05



