ROHUL (CAKAPLAH) -- Sekretaris Daerah Kabupaten Rokan Hulu Muhamad Zaki memastikan anggaran Pemilihan Kepala Daerah Serentak tahun 2024 bakal mulai dialokasikan pada APBD Perubahan 2023.
Saat ini, Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu telah menerima usulan anggaran dari KPU dan Bawaslu Rohul senilai Rp68 miliar belum termasuk anggaran pengamanan.
Usulan tersebut, merupakan anggaran untuk pelaksanaan Pemilihan Gubernur Riau dan Pilkada yang akan dilaksanakan serentak di bulan November 2024.
Meski telah menerima usulan anggaran Pilkada dari KPU dan Bawaslu Rohul, Zaki memastikan anggaran pilkada yang diusulkan tersebut tidak seluruhnya akan dibebankan melalui APBD Rohul melainkan sharing budget dengan APBD Riau.
"Saat ini masih dibahas skema sharing budget penyelenggaraan pilkada serentak antara Pemkab Rohul dan provinsi, item apa saja yang menjadi tanggung jawab provinsi dan dianggarkan melalui APBD Provinsi dan APBD Rohul," cakapnya.
"Tapi kami berharap, dalam skema sharing budget itu, gaji adhoc dapat diambil alih oleh provinsi mengingat anggarannya cukup besar," cakap Zaki, Rabu (1/3/2023).
Setelah diperoleh besaran anggaran sharing budget antara Pemkab Rohul dan Pemprov Riau, lanjut Zaki, Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu tidak langsung menuangkan dalam NPHD melainkan akan direview terlebih dahulu oleh tim pemerintah daerah.
Setelah direview, anggaran pilkada akan dituangkam dalam Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dan diserahkan kepada KPU, Bawaslu dan juga pengamanan.
"Kemungkinan, anggaran pilkada yang sudah dituangkan dalam NPHD akan mulai dianggarkan pada APBD-P 2023. Sementara penganggarannya akan dialokasikan 2 tahap, 40 persen di APBD-P 2023 dan 60 persen di APBD Murni 2024 berdasarkan NPHD yang disepakati nantinya," jelas Sekda.
Sekda menambahkan, Anggaran Pemilukada juga telah dimasukkan menjadi salah satu program prioritas pemerintah daerah dalam penyusunan Rancangan Kerja Perangkat Daerah (RKPD) yang saat ini tengah di susun oleh Pemkab Rohul.
Penulis | : | Ari |
Editor | : | Jef Syahrul |
Kategori | : | Politik, Pemerintahan, Kabupaten Rokan Hulu |