

![]() |
PEKANBARU (CAKAPLAH) - Gaji Tenaga Harian Lepas (THL) Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani Kota Pekanbaru belum dibayarkan selama dua bulan, yakni untuk Bulan Januari dan juga Februari tahun 2023.
Hal ini diakui oleh Direktur Rumah Sakit Daerah Madani Pekanbaru Arnaldo Eka Putra saat dihubungi CAKAPLAH.com, Senin (13/3/2023). Ia mengatakan hal ini terjadi disebabkan ada pergeseran anggaran.
"Karena pergeseran anggaran itu. Yang belum dibayar dua bulan," ujar Arnaldo, Senin (13/3/2023).
Ia mengatakan dirinya hari ini baru saja pulang dari Badan Keuangan Pendapatan dan Aset Daerah (BKPAD) dan saat ini sedang dibuat inputannya ke BKPAD.
"Akan segera dicairkan, dalam waktu dekat insya Allah. Bulan Maret inilah, nggak lama lagi cair, dalam bulan ini. Diupayakan sebelum puasa sudah cair," cakapnya.
Lanjut Arnaldo, untuk gaji yang akan dibayarkan adalah untuk Bulan Januari dan Februari.
"Dua bulan. Karena kan kerja dulu baru gajian kan. Makanya 2 bulan kita bayarkan," pungkasnya.
Penulis | : | Unik Susanti |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Pemerintahan, Kota Pekanbaru |











































01
02
03
04
05


















