
![]() |
ROHUL (CAKAPLAH)-DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) resmi mendaftarkan 45 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Rohul untuk Pemilu 2024 ke KPU Rohul, Jumat (12/5/2023).
Pantauan di Kantor KPU Rohul, rombongan Bakal Caleg dan Kader PAN Rohul tiba di kantor KPU Rohul sekitar pukul 15.23. WIB. Mereka kompak menggunakan seragam biru kebesaran PAN.
Ketua DPD PAN Rohul Andrizal tampak memimpin langsung rombongan bakal caleg dan kader PAN. Selain itu, hadir pula Sekretaris PAN Rohul Ayattulah Kumaini dan pengurus lainnya.
Sebelum ke Kantor KPU Rohul, rombongan Bacaleg dan kader PAN ini di arak menggunakan mobil karnaval yang dipenuhi atribut bendera partai dari Kantor DPD di Jalan Lingkar Pasirpangaraian menuju kantor KPU.
Setibanya di kantor KPU Rohul, pengurus DPD PAN Rohul disambut hangat 5 Komisioner KPU Rohul dan langsung menyerahkan berkas syarat pencalonan kepada Komisioner KPU.
Setelah menyerahkan berkas, KPU langsung melakukan pemeriksaan kelengkapan syarat calon Bacaleg pada Sistem informasi pencalonan (Silon) yang berada di ruang terpisah.
Setelah lebih kurang 1 jam dilakukan pengecekan kelengkapan Syarat Pencalonan di Silon, KPU menyatakan Berkas pendaftaran Bacaleg PAN Rohul dinyatakan diterima dan langsung diberikan tanda terima serta berita acara pemeriksaan.
Dalam keterangan persnya, Ketua DPD PAN Rohul menyatakan pendaftaran Bacaleg PAN dilakukan secara serentak, secara nasional. Andrizal mengaku, PAN sengaja memilih tanggal 12 karena bersesuaian dengan nomor urut PAN yakni Nomor 12.
"Alhamdulillah PAN nomor 12, kami mendaftar tanggal 12 bertepatan dengan hari Jumat, dimana hari ini adalah hari yang diberkahi," cakap Andrizal.
Andrizal menjelaskan, ada 45 Bacaleg yang diajukan PAN yang tersebar di 6 Daerah Pemilihan. Komposisi Bacaleg yang diajukan 30 persen diantaranya merupakan perwakilan perempuan yang sudah malang melintang di dunia perpolitikan Rohul, seperti Yulikah dan Nurzahara yang merupakan Mantan Anggota DPRD Rohul Priode 2014-2019.
Selain itu, lanjut Andrizal, Caleg yang diajukan juga berasal dari berbagai etnis dan suku bangsa. Hal itu sesuai dengan filosofi PAN yakni Partai Nasionalis Religius.
Disinggung soal target Kursi DPRD Rohul pada Pemilu 2024, Andrizal mengaku partainya objektif dalam menetapkan target dengan melihat dinamika politik di Rohul saat ini. Namun Andrizal optimis partainya dapat meningkatkan raihan kursi dibandingkan Pemilu 2019.
"Untuk target kami tetap objektif. Sekarang ini kami punya 6 kursi dan insya Allah pada Pemilu 2024 mendatang kita bisa tingkatkan menjadi 8 kursi," sebutnya.
Tak Ada Polemik Soal Penetapan Nomor Urut
Ketua DPD PAN Rohul Andrizal, mengakui DPD PAN Rohul tidak menemui kendala dalam rekruitmen dan penetapan nomor urut bakal caleg.
Pasalnya, jauh-jauh hari sebelum pendaftaran Bacaleg, DPP PAN sudah berkomitmen menerapkan sistem Proposional Terbuka dalam penetapan caleg terpilih, meskipun nantinya MK memutuskan sistem Proposional Tertutup.
Komitmen DPP PAN tetap menerapkan proporsional terbuka dalam penetapan caleg terpilih ini, lanjut Andrizal memberi energi positif terhadap penyusunan bakal caleg di DPD PAN Rohul. Penyusunan caleg dilakukan secara fair dan kekeluargaan, serta tidak ada kegaduhan-kegaduhan akibat perebutan nomor urut.
"Jadi kami di PAN tidak ada ribut-ribut masalah nomor urut, karena DPP PAN sudah memberi garansi kepada para caleg kami, bahwa penentuan caleg terpilih itu bukan berdasarkan nomor urut namun tetap suara terbanyak," tegasnya.
Penulis | : | Ari |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Politik, Kabupaten Rokan Hulu |










































01
02
03
04
05








