

ROHUL (CAKAPLAH) - Ratusan warga di Kabupaten Rokan Hulu antusias mengikuti kegiatan nonton bareng (Nobar) Final Piala Dunia antara Argentina Vs Prancis, Ahad (18/12/2022) malam.
Kegiatan nonton bareng tersebut digelar Anggota DPR RI asal Fraksi Partai Demokrat Achmad, di kediaman pribadinya di Desa Babussalam, Kecamatan Rambah.
Achmad mengatakan, kegiatan ini merupakan inisiatif dirinya dengan tujuan memberikan hiburan bagi warga serta menjalin silaturahmi dengan warga pasca pelaksanaan pemilihan kepala desa.
"Sepakbola itu sifatnya mempersatukan sepakbola mampu menghilangkan semua sekat politik, walaupun berbeda dukungan semuanya larut dalam sportivitas," cakap Achmad.
Dalam pertandingan final ini, Achmad menjagokan Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022. Mantan Bupati Rohul 2 periode itu mengaku sangat mengidolakan Lionel Messi dan berharap Messi mendapatkan juara di Piala Dunia terakhirnya di tahun 2022 ini.
"Sepakbola mengajarkan kita rasa nasionalisme yang kuat, saya salut melihat para pemain bola, khususnya Lionel Messi yang berusaha mengharumkan nama negaranya," cakapnya.
Kegiatan nonton bareng Piala Dunia ini juga memberikan berkah bagi para pedagang kecil. Achmad sengaja memborong dagangan pedagang kuliner keliling dan membagikannya secara gratis kepada warga.
"Ada 600 porsi makanan beberapa jenis yang disiapkan seperti sate, bakso, nasi goreng yang kita undang ke sini agar dagangannya yang bisa dinikmati sepuasnya oleh warga secara gratis, semuanya kita borong, jadi sekalian memberikan hiburan ke warga juga membantu saudara-saudara kita para pedagang kecil ini," ujarnya.
Achmad berharap, tidak hanya menghibur para pecandu bola, kegiatan nonton bareng ini juga dapat membantu usaha para pedagang kecil.
Salah seorang pedagang bakso mengaku sangat terbantu dengan kegiatan nobar ini karena mendapatkan rezeki dan sekalian mendapat hiburan dengan nonton gratis pertandingan final Piala Dunia.
"Alhamdulillah sekali, diborong sama pak Achmad, jadi hari ini semua dagangan kami habis dan sekalian juga bisa nonton final bola Piala Dunia," ujar Udin salah seorang pedagang.
Penulis | : | Ari |
Editor | : | Jef Syahrul |
Kategori | : | Serantau |













01
02
03
04
05




