Ketua Komisi IV DPRD Riau, Parisman Ikhwan
|
PEKANBARU (CAKAPLAH) - Ketua Komisi IV DPRD Riau, Parisman Ikhwan mengaku prihatin dengan banyaknya pencurian lampu jalan yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab, yang akhirnya merugikan masyarakat umum.
Lampu jalan yang dimaksud adalah, Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS). Ia mengatakan, banyak oknum-oknum tidak bertanggungjawab yang melakukan pencurian terhadap baterai dari PJUTS ini, mengakibatkan PJUTS tidak fungsional alias hanya tinggal tiang dan lampu. Harga baterai PJUTS tersebut ternyata mencapai puluhan juta rupiah.
"Ada beberapa titik yang kita bangun sesuai skala prioritas, tapi saat kita bangun masih ada yang mencurinya. Secara nilai rupiah, baterai PJUTS ini memang bernilai tinggi, yakni Rp 25 juta," kata Parisman, Kamis (25/3/2021).
Politisi Golkar ini mengatakan, modus para pencuri ini dari data dan fakta yang diterimanya, adalah okmun yang menyamar sebagai petugas PLN, kadang memakai seragam PLN dan mengaku kepada warga sekitar sebagai orang yang ditugaskan untuk memperbaikinya.
"Jadi, kalau ada yang mengaku dari PLN, itu tidak benar, itu hanya modus untuk mencurinya, segera laporkan ke perangkat daerah setempat dan bawa ke kantor polisi," cakapnya.
Karena, jika ada perbaikan, akan turun langsung petugas yang didampingi oleh pihak Dinas ESDM, dan tentunya dibekali oleh surat tugas dari Dinas ESDM.
"Kita sangat mengharapkan peran dari masyarakat untuk bersama-sama mengawasi karena bagaimanapun lampu ini manfaatnya untuk masyarakat banyak," tukasnya.
Penulis | : | Satria Yonela |
Editor | : | Yusni |
Kategori | : | Pemerintahan, Riau |