Rabu, 11 September 2024

Breaking News

  • Catatan Banjir Terparah, Bupati Zukri: Ini Harus jadi Perhatian Pemerintah Pusat   ●   
  • Jalan Sudirman Ujung Tergenang Banjir, PUPR Riau Turunkan Ekskavator Amfibi Bersihkan Parit   ●   
  • Akibat Galian IPAL, Jalan Ahmad Dahlan dan Balam Ujung Pekanbaru Ambruk   ●   
  • Berhasrat Ikut Pilgub Riau, Syamsurizal Incar Septina jadi Wakil
Bermarwah

CAKAP RAKYAT
Guru Dan Perjuangan Tiada Henti
Sabtu, 25 November 2023 10:01 WIB
Guru Dan Perjuangan Tiada Henti

25 November punya makna penting dalam konteks kebangsaan dan dunia pendidikan nasional. Sebagaimana kita ketahui, hari ini diperingati sebagai Hari Guru Nasional (HGN). Momen yang memiliki sejarah panjang nun jauh ke belakang. Berikut bekal berharga dalam agenda bangsa kini dan di masa mendatang. HGN identik dengan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang terbentuk pada 25 November 1945. Terbitnya Keputusan Presiden No 78 Tahun 1994 yang menetapkan 25 November HUT PGRI sekaligus HGN mempertegas penghargaan Negara. Dibalik berdirinya asosiasi terselip kisah menginspirasi. Betapa perjuangan guru begitu krusial.

Diawali era sebelum kemerdekaan dimana para guru pribumi mendirikan organisasi Persatuan Guru Hindia Belanda (PGBH) sekitar tahun 1912 yang beranggotakan kepala sekolah, guru bantu, guru desa dan pemilik sekolah di tanah air. PGBH kemudian berganti nama menjadi Persatuan Guru Indonesia (PGI). Lahirnya pergerakan guru dipicu perlakuan tak adil. Di masa penjajahan, guru pribumi tak dianggap. Mereka diposisikan di bawah tenaga administrasi pemerintahan Hindia Belanda.  

Kendati demikian para guru pribumi tak tinggal diam. Walau sadar resiko menghadapi penjajah, tuntutan terus diperjuangan. Paling utama meminta penghapusan diskriminasi di dunia pendidikan. Tuntutan tadi disuarakan lewat berbagai cara. Mulai protes lisan hingga media diantaranya Soeleoeh Pengadjar di Probolinggo (terbit pertama tahun 1887) dan Taman Pengadjar di Semarang (terbit tahun 1899-1914).

Di penghujung abad 19, Mufakat Guru di berbagai daerah di Jawa menginisiasi lahirnya gerakan lebih luas. Termasuk isu yang dikampanyekan. Bila semula tujuan membuka jalan bagi guru untuk bersatu dan berdiskusi mengenai permasalahan dan kemajuan pendidikan, kehormatan dan keberhasilan dalam hidup, pergerakan guru mulai merambah ke isu kebangsaan dan tanah air. Di mata Pemerintah kolonial Belanda, aksi tadi jelas dianggap ancaman. Mengingat setiap simbol dan aspirasi kebangsaan ditafsirkan bentuk perlawanan yang membahayakan kepentingan pemerintah kolonial. Sekilas pemaparan sejarah menyadarkan kita betapa para guru memainkan peran sentral. Tidak hanya sebagai pengajar, tapi memunculkan kesadaran nasional.

Estafet Perjuangan

Kini Indonesia sudah merdeka. Namun estafet perjuangan guru terus berlanjut. Walau dekade telah berlalu, sangat disayangkan guru belum lepas sepenuhnya dari kegelisahan sebagaimana dialami di era penjajahan. Boleh dibilang mayoritas guru Indonesia masih dibayangi ketidaksetaraan dan ketidakadilan. Lebih spesifik kalangan guru honorer. Sebagian besar tanpa tunjangan, jaminan hari tua, jaminan kesehatan atau jaminan kematian dan tanpa jaminan pekerjaan asbab sistem kontrak berjangka pendek dan dapat diberhentikan kapan saja.

Berangkat dari situasi dan kondisi, tak heran data menyebutkan cukup banyak guru honorer hidup di bawah garis kemiskinan. Mayoritas guru honorer mendapatkan penghasilan jauh di bawah UMK. Mahalnya harga kebutuhan pokok, BBM dan komoditas yang membebani hidup membuat mereka jatuh ke jeratan rentenir. Riset NoLimit Indonesia melaporkan bahwa 42 persen korban praktik Pinjaman Online (Pinjol) ilegal berprofesi guru.

Padahal guru honorer elemen penting dalam sistem pendidikan Indonesia. Kehadiran mereka membantu menyiasati kebutuhan tenaga pengajar. Mereka pilar pendidikan nasional meski tak berstatus pegawai negeri dan memperoleh perlakuan layaknya ASN. Manakala guru lain memperoleh jam mengajar ideal, guru honorer kadang rela dipangkas. Sangat menyesakkan. Sebab pola penggajian guru honorer didasarkan besaran jam mengajar. Sering pula ditemukan kasus guru honorer sebatas status karena tidak mendapat jam mengajar akhirnya menjalani tugas lain di sekolah sambil berharap belas kasihan guru bersertifikasi menyisihkan jam mengajar.

Memang Pemerintah terus berusaha mereformasi sistem pendidikan dan meningkatkan kesejahteraan guru khususnya honorer. Mulai peningkatan gaji, jaminan tunjangan dan pelatihan lebih baik. Namun, reformasi masih dalam proses panjang dan banyak pekerjaan harus dilakukan. Terpenting sekarang konsistensi pengambil kebijakan. Toh sudah jelas kesejahteraan guru amanah Undang-undang. Seperti termuat dalam Pasal 14 UU Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen yang menyatakan bahwa penghasilan seorang guru harus di atas kebutuhan hidup minimum dan berhak atas jaminan sosial.

Prioritas

Upaya mensejahterakan guru harus menjadi agenda prioritas Negara. Naif rasanya berharap kualitas guru bagus tapi abai kesejahteraan mereka. Memperjuangkan kelayakan hidup guru bentuk menghargai profesi guru. Inilah ciri Negara beradab. Terlebih tugas mereka selain mencerdaskan otak, paling urgen menempa karakter. Apalagi bangsa di tengah fenomena memprihatinkan. Orang menyuarakan kebenaran dimusuhi sebaliknya pelaku keburukan dipuja dan dibela; Pembohong dan pengkhianat diberi kepercayaan, sementara yang amanah disingkirkan; Semangat amar ma’ruf nahi mungkar kian tergerus. Sebuah pertanda gagalnya pendidikan. Di sinilah kita memerlukan sentuhan emas para guru. Merevitalisasi kepribadian insan bangsa berlandas nilai Pancasila. Kehadiran guru semakin menentukan menimbang Indonesia menghadapi bonus demografi.

Percayalah, cita-cita Indonesia Emas 2045 akan buyar kalau tidak diiringi investasi besar-besaran bidang pendidikan. Agenda mensejahterakan juga akan mengangkat gengsi profesi guru dan membantu menyelamatkan masa depan dunia pendidikan. Perkara disinggung terakhir sama urgennya. Sebab kini minat generasi muda menjadi guru makin berkurang. Para alumni perguruan tinggi terbaik di negeri ini lebih memilih bekerja di instansi atau perusahaan daripada menjadi guru. Pemicunya simpel: demi penghidupan yang layak.

Terakhir, kita ingin atensi ke kesejahteraan guru honorer sama halnya para buruh dan pekerja. Bedanya buruh dan pekerja punya gerakan sistemik untuk menuntut hak dan peningkatan kesejahteraan berbasis UMK. Adapun guru sebatas protes, itupun kerap dianggap angin lalu. Miris menyaksikan orang yang kerjanya bercanda dan membodohi masyarakat digaji serius, sementara guru yang mendidik dan mencerdaskan generasi bangsa gajinya bercanda. Bahkan kabarnya pawang hujan balapan di Mandalika digaji ratusan juta, sedang guru justru banyak digaji ratusan ribu.

Tambah nelangsa pernah ketika mereka mendatangi Istana Negara meminta perhatian malah tak disambut Kepala Negara. Berbeda para artis kerap diundang dan diperlakukan istimewa. Bagaimana mungkin berharap Negara akan lebih baik kalau orang berilmu tak dihargai? Nabi Muhammad S.A.W pernah bersabda: “Barangsiapa memuliakan orang berilmu (guru), maka ia telah memuliakan aku. Barang siapa yang memuliakan aku, maka sungguh ia telah memuliakan Allah SWT.”  

Penulis : Dr. (H.C) H. Sofyan Siroj Abdul Wahab, LC, MM (Anggota Komisi V DPRD Provinsi Riau)
Editor : Ali
Kategori : Cakap Rakyat
Untuk saran dan pemberian informasi kepada CAKAPLAH.com, silakan kontak ke email: redaksi@cakaplah.com
Berita Terkait
Kamis, 14 September 2023 08:02 WIB
Riau Yang Menginspirasi
Rabu, 22 November 2023 09:31 WIB
Loker Wajib Lapor, Bikin Ribet?
Minggu, 22 Oktober 2023 15:42 WIB
Santri Berdaya Negeri Berjaya
Senin, 25 September 2023 11:52 WIB
Darurat Regenerasi Petani
Minggu, 19 November 2023 19:02 WIB
Edukasi Keuangan Sejak Dini
Senin, 17 April 2023 08:04 WIB
Memuliakan Malam Mulia
Jum'at, 03 November 2023 08:31 WIB
Pentingnya Mendidik Mentalitas
Selasa, 07 Februari 2023 12:12 WIB
Kesejahteraan Pekerja dan Martabat Bangsa
Kamis, 01 Juni 2023 09:30 WIB
Tameng Itu Bernama Pancasila
Jum'at, 19 Mei 2023 08:04 WIB
Modal Sosial Kebangkitan Nasional
Minggu, 01 Oktober 2023 09:31 WIB
Masih Saktikah Pancasila?
Sabtu, 28 Oktober 2023 11:39 WIB
Pemuda Dan Ancaman Pembusukan
Selasa, 07 November 2023 12:13 WIB
Membangun Manusia Desa
Rabu, 28 Desember 2022 10:22 WIB
Regulasi Mengatasi Penyimpangan
Kamis, 23 Februari 2023 08:02 WIB
Investasi Paling Untung Itu SDM
Rabu, 25 Oktober 2023 17:54 WIB
Estafet Perjuangan Kesehatan
Kamis, 23 November 2023 17:16 WIB
Urgensi Pilkada Serentak
Kamis, 21 September 2023 13:50 WIB
Riau Terhubung Tanda Beruntung
Minggu, 12 Februari 2023 19:23 WIB
Pers Dan Peran Mendidik Bangsa
Kamis, 05 Oktober 2023 09:47 WIB
Memutus Rantai Kerusakan Lingkungan
Minggu, 17 September 2023 12:06 WIB
Keselamatan Pasien Prioritas Utama
Kamis, 28 September 2023 08:57 WIB
Maulid Nabi Dan Nilai Kepemimpinan
Jum'at, 10 November 2023 15:27 WIB
Regenerasi Jiwa Kepahlawanan
Kamis, 19 Oktober 2023 11:18 WIB
Cawe-Cawe Ala Feodalisme
Kamis, 28 September 2023 18:25 WIB
Pusat Studi Kawasan Asia Tenggara
Senin, 11 September 2023 07:05 WIB
Judi Bikin Merugi
Jum'at, 10 November 2023 10:12 WIB
Wajah Kota Masa Depan
Selasa, 14 November 2023 09:25 WIB
Hubungan Tradisional China-Rusia (Uni Soviet)
Komentar
cakaplah-mpr.jpeg
Jumat, 29 September 2023
Komisi II Usul Kementerian ATR/BPN dan KLHK Kolaborasi Selesaikan Redistribusi Tanah
Jumat, 29 September 2023
Setjen DPR Berikan Perhatian Terhadap Pensiunan Melalui P3S
Kamis, 28 September 2023
TikTok Shop Cs Dilarang, Ketua DPR Berharap Aturan Baru Ciptakan Keseimbangan Pasar Digital dan Konvensional
Kamis, 21 September 2023
Ancaman DBD Meningkat, Puan Dorong Sosialisasi Masif Tekan Risiko Kematian

MPR RI lainnya ...
Berita Pilihan
Selasa, 26 April 2022
DPRD Dukung Pemprov Riau Tindak Tegas PKS Nakal, Kalau Melanggar Cabut Izin !
Selasa, 26 April 2022
Polemik Rotasi AKD DPRD Riau, Sugeng Pranoto: Hari Kamis Paripurna
Selasa, 26 April 2022
Sikapi Turunnya Harga Sawit di Riau, Ini Upaya Gubri
Selasa, 26 April 2022
CPNS dan PPPK Baru di Rohul Dipastikan Tak Terima THR, Ini Sebabnya...
Selasa, 26 April 2022
Sambut Mudik Lebaran, HK Operasikan 2 Ruas JTTS, Termasuk Tol Pekanbaru-Bangkinang
Senin, 28 Maret 2022
Ibu Muda Ini Ditangkap Polisi Usai Simpan Narkotika di Kandang Anjing
Minggu, 27 Maret 2022
Polda Riau Tingkatkan Kasus Jembatan Selat Rengit Meranti ke Penyidikan
Selasa, 26 April 2022
PPKM Level 2 Kota Pekanbaru Berlanjut hingga 9 Mei
Selasa, 26 April 2022
Parisman: 10 Tahun Visioner yang Menenggelamkan Pekanbaru
AMSI
Topik
Selasa, 07 November 2023
Riau Terima Penghargaan Bhumandala Award 2023
Senin, 12 Desember 2022
Kapolda Riau Resmikan Kantor Pelayanan Terpadu Polres Rohil di Bagansiapiapi
Selasa, 08 Januari 2019
Penerimaan Pajak Air Tanah Pekanbaru 2018 Meningkat
Minggu, 06 Januari 2019
Mega Training 'Magnet Rezeki'

CAKAPLAH TV lainnya ...
Rabu, 11 September 2024
Hadiri Pleno DPSHP, Polsek Ukui Ajak Semua Pihak Bersinergi Sukseskan Pilkada 2024
Rabu, 11 September 2024
Polisi Kerumutan Gencar Lakukan DDS untuk Wujudkan Pilkada Damai
Rabu, 11 September 2024
Ciptakan Pilkada Damai, Kapolres Bengkalis Silaturahmi dengan Bakal Calon Bupati dan Wakil
Rabu, 11 September 2024
Kapolres Rohil Gelar Silaturahmi Bersama Paslon Bupati untuk Wujudkan Pilkada Damai

Serantau lainnya ...
Senin, 19 Agustus 2024
Lowongan Kerja Terbaru di Sektor Hospitality HHRMA Bali
Selasa, 30 Juli 2024
Bikin Betah! Ini Fungsi dan Manfaat Adanya Gazebo di Rumah Anda
Sabtu, 13 Juli 2024
Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Meriahkan Grand Opening "Scoo Beauty" Cabang Pertama di Kota Pekanbaru
Selasa, 02 Juli 2024
Tingkatkan Akselerasi Pelaku Usaha Kuliner di Pekanbaru, Bank Raya Terus Gencarkan Adopsi QRIS Bisnis

Gaya Hidup lainnya ...
Kamis, 02 Maret 2023
Wadah Menyalurkan Bakat, Ketua DPRD Riau Yulisman Hadiri Festival Musik Akustik di SMA Negeri 1 Pasir Penyu Inhu
Rabu, 01 Maret 2023
Rapat Paripurna, DPRD Provinsi Riau Umumkan Reses Masa Persidangan I Tahun 2023
Selasa, 28 Februari 2023
Kunjungi Kemendikbud, Komisi V DPRD Riau Bahas Persoalan PPDB
Kamis, 23 Februari 2023
Disdik Gelar Pelatihan Penguatan Profil Pelajar Pancasila Bagi Guru SD Se-Kota Pekanbaru

Advertorial lainnya ...
Kamis, 05 September 2024
Perhelatan IAF 2024, PGN Siap Inisiatif Kerjasama Low Carbon Business
Kamis, 22 Agustus 2024
Mengenal Cek HAKI dan Perlindungan Merek: Panduan untuk Pebisnis
Senin, 29 Juli 2024
Cari Hosting cPanel? Jagoan Hosting Jawabannya!
Senin, 15 Juli 2024
Laptop Terbaik Untuk Segala Segala Kegiatan, ASUS Zenbook Duo UX8406!

Tekno dan Sains lainnya ...
Kamis, 08 Agustus 2024
Rohto Eye Flush: Manfaat, Cara pakai, serta Efek Sampingnya
Kamis, 04 Juli 2024
8 Makanan Penyebab Bau Badan yang Sebaiknya Dihindari
Kamis, 04 Juli 2024
Sekcam Tenayan Raya Nilai Pendampingan BTPN Syariah Tepat Layani Masyarakat Inklusi di Pekanbaru
Selasa, 28 Mei 2024
Solusi Chatbot WhatsApp untuk Industri Kesehatan dan Layanan Medis

Kesehatan dan Keluarga lainnya ...
Selasa, 10 September 2024
5.708 Mahasiswa Baru Padati Gor Volly Ikuti PKKMB UIR 2024
Minggu, 08 September 2024
Delegasi Unilak Bertemu Yang Dipertuan Negeri Malaka, Upaya Kerjasama DMDI Internasional
Rabu, 04 September 2024
STIFAR Riau Yudisium 93 Apoteker, Empat Lulusan Raih Summa Cumlaude
Selasa, 03 September 2024
Ikatan Alumni Arsitektur Unilak Beri Beasiswa untuk Mahasiswa

Kampus lainnya ...
Rabu, 03 Mei 2023
Kompilasi Semarak Silaturahmi Satu HATI, CDN Bangkinang Santuni Anak Yatim
Rabu, 05 April 2023
Safari Ramadan, PT Musim Mas Salurkan Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Fakir Miskin
Selasa, 04 April 2023
Telkomsel Siaga Rafi Sumbagteng Salurkan CSR untuk Panti Jompo bersama Dompet Dhuafa Riau
Jumat, 03 Maret 2023
Tingkatkan Kesehatan dan Budaya Lokal, Bank Mandiri Serahkan Bantuan ke Posyandu dan Grup Rebana

CSR lainnya ...
Kamis, 27 Juni 2024
Harumkan Nama Riau di Ajang Nasional Pesona Batik Nusantara 2024, Gloria Rahita Nababan Disambut Haru di Bandara SSK II
Jumat, 09 Februari 2024
Lika-liku 7 Perjalanan Asmara Ayu Ting Ting hingga Tunangan dengan Anggota TNI
Minggu, 28 Januari 2024
Huh Yunjin Bak Sehati Dengan Han So Hee Kala Cuma Pakai Dalaman Di Trailer LE SSERAFIM
Sabtu, 27 Januari 2024
Gigi Hadid dan Bradley Cooper Tak Sungkan Perlihatkan Kemesraan

Selebriti lainnya ...

KPU Meranti Agustus 2024
Terpopuler

04

Selasa, 10 September 2024 19:57 WIB
Sekda Riau: Pekan Ini TPP Pegawai Cair
Iklan CAKAPLAH
Foto
Rabu, 09 Oktober 2019
Jadi Pimpinan DPRD Siak Dari Partai PAN, Ini Sosok Fairuz
Rabu, 09 Oktober 2019
Indra Gunawan Akan Berjuang Untuk Masyarakat dan Loyal Terhadap Partai
Rabu, 09 Oktober 2019
Ternando Jadi Anggota DPRD Siak Termuda dan Suryono Terpilih Dengan Suara Terkecil
Rabu, 09 Oktober 2019
Reaksi Pimpinan DPRD Siak Terkait PTPN V Buang Limbah Sembarangan

Parlementaria Siak lainnya ...
Senin, 14 Agustus 2023
Pengurus Masjid Nurul Ikhlas Kubang Minta Tunjuk Ajar ke Wagubri
Sabtu, 12 Agustus 2023
Gebyar Kandis Bersholawat Bakal Dihadiri Ribuan Jemaah NU
Senin, 31 Juli 2023
Mualaf Riau Butuh Pembinaan, Begini Caranya...
Sabtu, 29 Juli 2023
Mantan Wawako Pekanbaru, Ayat Cahyadi Turut Saksikan Pengukuhan Pengurus Masjid Al-Hamidah Rejosari

Religi lainnya ...
Kamis, 18 Juli 2024
Kepala DKP Pekanbaru Hadiri Hari Bakti TNI Angkatan Udara Ke-77, Gelar Bakti Sosial dan Gerakan Pangan Murah
Rabu, 17 Juli 2024
Kepala DKP Kota Pekanbaru Serahkan Bantuan Alat Usaha Pengolahan Pangan untuk Kelompok Kampung Pangan Lokal
Senin, 15 Juli 2024
Kepala DKP Kota Pekanbaru Hadiri Kunjungan Kerja Komisi IV DPR RI di Gudang Bulog Jadirejo
Kamis, 11 Juli 2024
Kepala DKP Kota Pekanbaru Hadiri Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Indeks Inovasi Daerah

Galeri Foto lainnya ...
Indeks Berita
www www