Sabtu, 27 April 2024

Breaking News

  • Catatan Banjir Terparah, Bupati Zukri: Ini Harus jadi Perhatian Pemerintah Pusat   ●   
  • Jalan Sudirman Ujung Tergenang Banjir, PUPR Riau Turunkan Ekskavator Amfibi Bersihkan Parit   ●   
  • Akibat Galian IPAL, Jalan Ahmad Dahlan dan Balam Ujung Pekanbaru Ambruk   ●   
  • Berhasrat Ikut Pilgub Riau, Syamsurizal Incar Septina jadi Wakil
Kelmi April 2024

CAKAP RAKYAT
Kolaborasi Tunaikan Tanggung Jawab
Sabtu, 22 Januari 2022 08:02 WIB
Kolaborasi Tunaikan Tanggung Jawab
H. Sofyan Siroj Abdul Wahab, LC, MM.

Belum lama ini Gubernur Riau Syamsuar menyoroti penyaluran dana Tanggung Jawab Sosial  Perusahaan (TJSP) atau akrab dikenal Corporate Social Responsibility (CSR) di Riau. Menurut orang nomor satu di Riau, selama ini komunikasi penyaluran dana CSR perusahaan belum berjalan sebagaimana mestinya. Pihak perusahaan lebih cenderung menjalin komunikasi dengan pemerintah desa atau kecamatan saja. Sementara koordinasi dengan pemerintah Kabupaten/Kota belum dilakukan secara intens.

Sorotan Gubri ada benarnya. Alasan paling ketara ketika perusahaan hanya menjalin komunikasi ke pihak desa atau unsur di wilayah objek program CSR semata, bisa membuat permintaan CSR lebih menonjolkan kuantitas daripada kualitas. Perusahaan pun kewalahan memenuhi tuntutan begitu banyak. Selain itu sasaran CSR jadi kurang efektif.

Melihat CSR dari sudut pandang terbatas tentu akan menyederhanakan potensinya. Skop pelaksanaan CSR memang lokal. Namun dampak sesungguhnya sangat masif bila dapat diarahkan secara akumulatif yakni membantu upaya mewujudkan agar sumber daya dari perusahaan-perusahaan dapat terdistribusi dengan baik guna mencapai tujuan umum. Terlebih dalam mengakselerasi ketertinggalan daerah dan mendistribusikan kesejahteraan bagi masyarakat.

Inilah alasan kenapa pemerintah perlu berperan membantu memenuhi tujuan dan sasaran kebijakan CSR. Apalagi menurut konsep pembangunan modern, CSR titik temu antara pelaku bisnis dengan berbagai pemangku kepentingan dan masyarakat. Dalam tema pembangunan kekinian, kolaborasi dan sinergitas adalah kunci mencapai tujuan pembangunan. Seperti yang terjabar dalam konsep penta helix yang makna menurut asal katanya yakni penta artinya lima dan helix artinya lingkaran. Secara istilah berarti lima aktor saling terkait dan berjalan beriringan, membuat percepatan laju pembangunan jadi sangat mungkin untuk ditempuh. Alhasil kualitas kehidupan meningkat. Adapun kalangan pebisnis/perusahaan adalah satu diantara pelaku dalam penta helix.

Disamping akademisi/perguruan tinggi, komunitas/organisasi masyarakat, Pemerintah dan Media. CSR merupakan komitmen perusahaan memenuhi etika keperilakuan dan berkontribusi terhadap lingkungan. Pelaku bisnis dan masyarakat butuh hubungan simbiosis mutualisme. Sehingga terbentuk harmonisasi sekaligus mendongkrak citra dan performa perusahaan. CSR juga salah satu cara meredam dan menghindari potensi konflik sosial yang berakar dari dampak operasional perusahaan atau kesenjangan struktural dan ekonomis yang timbul dari komponen perusahaan. Artinya, bukan bentuk kedermarmawan, tapi sesuatu yang sudah seharusnya ditunaikan. Seiring muncul trust dan persepsi positif masyarakat sudah barang tentu positif pula bagi perusahaan menjalankan aktivitas dan operasionalnya.

Berangkat dari potensi dan dampak sosial CSR terhadap lingkungan dan masyarakat teristimewa yang berada di sekitar wilayah operasi perusahaan cukup signifikan, maka peran pemerintah sangat penting untuk menjamin keterlibatan sektor swasta dalam proses pembangunan yang berkesinambungan. Itulah alasan mengapa CSR harus diatur dalam peraturan perundang-undangan. Mulai UU 25/2007 tentang Penanaman Modal dalam Pasal 15 (b) yang mewajibkan setiap penanam modal melaksanakan tanggung jawab sosial perusahaan, UU 40/2007 tentang Perseroan Terbatas yang mewajibkan perseroan yang bidang usahanya di bidang atau terkait dengan bidang sumberdaya alam untuk melaksanakan pelaporan tanggung jawab sosial dan lingkungan, berikut di tingkat daerah ada Perda 6/2012 tentang Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Provinsi Riau dan sudah ditindaklanjuti dengan peraturan lebih teknis yakni Pergub 142/2015 tentang Pelaksanaan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Di Provinsi Riau. Terkait Pergub, pelaporan merupakan cerminan dari perlunya akuntabilitas perseroan atas pelaksanaan tanggung jawab sosial dan lingkungan. Dengan begitu para pemangku kepentingan dan elemen masyarakat dapat menilai pelaksanaan kegiatan. Selaras dengan penerapan prinsip Good Corporate Governance.

Belum Optimal

Berangkat dari pernyataan Gubri di awal tulisan, sejauh ini CSR boleh dibilang belum optimal. Padahal kontribusinya bisa mendukung prioritas pembangunan daerah. Sekali lagi, pembangunan baik itu fisik atau non fisik tidak bisa hanya mengandalkan Pemerintah beserta keuangan daerah saja. Setiap elemen punya andil sesuai kapasitas dan kemampuan masing-masing. Mengacu ke paradigma tadi, permintaan Gubri kepada pihak perusahaan dan pelaku usaha agar dapat menyesuaikan program CSR sesuai dengan skala prioritas dan rencana pembangunan daerah patut di dukung. Meski di setiap kecamatan dan desa telah mempunyai rencana prioritas pembangunan dan juga telah diselaraskan dengan perencanaan daerah, namun koordinasi intens dengan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota perlu dilakukan, sebagaimana diatur dalam Perda. Untuk tingkat provinsi, bentuk koordinasi dimaksud lewat Forum Tanggung Jawab Sosial atau Forum TJSP. Sebagai forum yang dibentuk Gubri untuk mengkoordinasi dan mensinergikan program Pemda dengan perusahaan. Sayangnya setakad ini tak banyak diketahui gebrakan dan perkembangan dari forum gabungan unsur dari Pemda, DPRD, Akademisi dan Asosiasi Pengusaha itu. Kabar upaya merekap data CSR perusahaan di Riau juga masih kabur. Padahal Perda sudah mengatur kewajiban bagi perusahaan memberi laporan program CSR kepada Kepala Daerah melalui Forum TJSP Provinsi dan/atau Kabupaten/Kota setempat.

Persoalannya ketidaksinkronan dan kurangnya koordinasi harus segera diatasi. Karena jelas sebuah kerugian besar bagi daerah. Mustahil memajukan Riau tanpa berkolaborasi dan bersinergi. Harus diakui hambatan terbesar terkait CSR memang ada perbedaan sekaligus kepentingan. Antara pemerintah dan perusahaan punya cara pandang tersendiri. Dari sisi Pemda menganggap CSR perlu diselaraskan dengan prioritas pembangunan. Pandangan ini ada benarnya. Sedang di sisi perusahaan barangkali tak ingin CSR semata menggugurkan kewajiban tapi juga membawa efek balik berupa keuntungan bagi perusahaan. Ya, bak pepatah sekali mendayung dua pulau terlampaui. Pandangan pragmatis dari perspektif manajemen perusahaan masuk akal. Adapun kami sendiri memandang implementasi CSR harus sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Dari sudut pandang pribadi juga kurang sepakat jika penyaluran atau penggunaan dana CSR untuk wilayah yang menjadi objek perusahaan harus difasilitasi oleh Pemda. Mengacu ke regulasi sebenarnya menegaskan peran Pemerintah hanya dalam tataran regulator dan fungsi koordinasi. Sebab ketika dikelola oleh Pemda khawatirnya malah menghambat efektivitas bantuan CSR.

Alasan dibalik penyelarasan CSR dengan program pemerintah logis. Namun diulangi kembali, Pemda hanya sebatas memandu dengan memberikan panduan tentang kebutuhan dan priotas pembangunan di daerah. Dasarnya dokumen perencanaan daerah. Supaya terukur dan tidak bias dengan kepentingan lain. Tapi jangan pula memaksakan dana CSR harus berupa kegiatan ini dan itu.  Berkaca dari perhelatan dan ekspos rencana program penanggulangan kemiskinan di gedung Daerah Balai Serindit Pekanbaru jelang akhir tahun 2021, dalam kesempatan tersebut Bupati Meranti Muhammad Adil membeberkan bahwa, mengacu pada data diterima dari Bappeda saat itu PT RAPP belum menyalurkan program CSR kepada masyarakat di wilayahnya. Padahal wilayah konsesi perusahaan dan mitranya cukup luas di wilayah yang ia pimpin. Sang Bupati pun meminta supaya CSR dapat membantu mendukung sektor usaha kecil masyarakat dan sektor pertanian dan peternakan dalam rangka mencapai target daerah swasembada komoditas pangan. Cara begini dapat diterima. Selebihnya berikan keleluasan ke pihak perusahaan menentukan bentuk teknis kegiatan di lapangan apakah berupa pemberdayaan masyarakat dan bentuk kegiatan lain.

Terakhir, perlu juga melihat penerapan CSR secara luas. Maksudnya bukan sekedar menagih anggaran CSR melainkan juga kajian mendalam. CSR memang kewajiban perusahaan tapi perlu dilihat lingkup penerapan. Sehingga kondisi “kesehatan” perusahaan jadi perhatian lebih dulu.  Jangan sampai menagih CSR perusahaan tapi lalai mengkaji urusan wajib seperti kondisi perusahaan “hidup segan mati tak mau” atau gaji buruh masih dibawah UMK dan lain-lain. Masalah-masalah tersebut hanya bisa diurai ketika terbentuk kesepahaman dan koordinasi yang baik.  

Penulis : H. Sofyan Siroj Abdul Wahab, LC, MM (Anggota DPRD Provinsi Riau)
Editor : Ali
Kategori : Cakap Rakyat
Idulfitri 1445 Riau Petroleum
Untuk saran dan pemberian informasi kepada CAKAPLAH.com, silakan kontak ke email: redaksi@cakaplah.com
Berita Terkait
Selasa, 07 Februari 2023 12:12 WIB
Kesejahteraan Pekerja dan Martabat Bangsa
Rabu, 28 Desember 2022 10:22 WIB
Regulasi Mengatasi Penyimpangan
Senin, 06 Maret 2023 09:43 WIB
Kebijakan Untuk Digugu Dan Ditiru
Senin, 07 November 2022 10:01 WIB
Pariwisata Memperkuat Budaya
Kamis, 23 Februari 2023 08:02 WIB
Investasi Paling Untung Itu SDM
Selasa, 29 November 2022 11:31 WIB
Korpri Dan Misi Mulia Bagi Negeri
Sabtu, 11 Maret 2023 08:40 WIB
Wanita Dan Daya Saing Bangsa
Selasa, 20 Desember 2022 17:48 WIB
Kesetiakawanan Butuh Keteladanan
Kamis, 12 Januari 2023 08:38 WIB
Nasibmu Wahai Buruh Dan Pekerja
Minggu, 12 Februari 2023 19:23 WIB
Pers Dan Peran Mendidik Bangsa
Rabu, 25 Januari 2023 08:01 WIB
Tekad Ekstrem Atasi Kemiskinan
Senin, 09 Januari 2023 08:03 WIB
Pelayanan Adalah Pondasi
Jum'at, 20 Januari 2023 08:02 WIB
Budaya Sarana Memajukan Bangsa
Rabu, 23 November 2022 12:01 WIB
Permenaker 18, PHP?
Jum'at, 03 Februari 2023 08:16 WIB
Riau Dan Cita Destinasi Medis
Sabtu, 31 Desember 2022 15:07 WIB
2023 dan Asa Lebih Baik
Senin, 30 Januari 2023 08:04 WIB
Kearifan Lokal Solusi Persoalan Gizi
Jum'at, 25 November 2022 18:19 WIB
Guru Dan Tantangan Kekinian
Senin, 21 November 2022 08:31 WIB
Anak Aset Bangsa
Selasa, 28 Februari 2023 10:09 WIB
Insiden Kerja, Sampai Kapan?
Senin, 16 Januari 2023 08:02 WIB
Pentingnya Pengawasan
Senin, 20 Maret 2023 08:01 WIB
Riau Yang Tak Berdaya
Kamis, 02 Februari 2023 13:04 WIB
Tahun Politik dan Siklus Perubahan Bangsa
Rabu, 15 Maret 2023 10:07 WIB
Perjuangkan Hak Honorer!
Senin, 27 Februari 2023 11:22 WIB
Demokrasi Dibajak Oligarki
Jum'at, 03 Maret 2023 08:20 WIB
Menjaga Kedaulatan Negara
Komentar
cakaplah-mpr.jpeg
Jumat, 29 September 2023
Komisi II Usul Kementerian ATR/BPN dan KLHK Kolaborasi Selesaikan Redistribusi Tanah
Jumat, 29 September 2023
Setjen DPR Berikan Perhatian Terhadap Pensiunan Melalui P3S
Kamis, 28 September 2023
TikTok Shop Cs Dilarang, Ketua DPR Berharap Aturan Baru Ciptakan Keseimbangan Pasar Digital dan Konvensional
Kamis, 21 September 2023
Ancaman DBD Meningkat, Puan Dorong Sosialisasi Masif Tekan Risiko Kematian

MPR RI lainnya ...
Berita Pilihan
Selasa, 26 April 2022
DPRD Dukung Pemprov Riau Tindak Tegas PKS Nakal, Kalau Melanggar Cabut Izin !
Selasa, 26 April 2022
Polemik Rotasi AKD DPRD Riau, Sugeng Pranoto: Hari Kamis Paripurna
Selasa, 26 April 2022
Sikapi Turunnya Harga Sawit di Riau, Ini Upaya Gubri
Selasa, 26 April 2022
CPNS dan PPPK Baru di Rohul Dipastikan Tak Terima THR, Ini Sebabnya...
Selasa, 26 April 2022
Sambut Mudik Lebaran, HK Operasikan 2 Ruas JTTS, Termasuk Tol Pekanbaru-Bangkinang
Senin, 28 Maret 2022
Ibu Muda Ini Ditangkap Polisi Usai Simpan Narkotika di Kandang Anjing
Minggu, 27 Maret 2022
Polda Riau Tingkatkan Kasus Jembatan Selat Rengit Meranti ke Penyidikan
Selasa, 26 April 2022
PPKM Level 2 Kota Pekanbaru Berlanjut hingga 9 Mei
Selasa, 26 April 2022
Parisman: 10 Tahun Visioner yang Menenggelamkan Pekanbaru
AMSI
Topik
Selasa, 07 November 2023
Riau Terima Penghargaan Bhumandala Award 2023
Senin, 12 Desember 2022
Kapolda Riau Resmikan Kantor Pelayanan Terpadu Polres Rohil di Bagansiapiapi
Selasa, 08 Januari 2019
Penerimaan Pajak Air Tanah Pekanbaru 2018 Meningkat
Minggu, 06 Januari 2019
Mega Training 'Magnet Rezeki'

CAKAPLAH TV lainnya ...
Jumat, 26 April 2024
SD An Namiroh Pusat Pekanbaru Borong Penghargaan Tingkat Nasional hingga Internasional
Jumat, 26 April 2024
APHI Riau Gelar Halal Bihalal dan Santuni Anak Yatim
Kamis, 25 April 2024
Plt Bupati Asmar Hadiri Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah di Surabaya
Kamis, 25 April 2024
Disdik Pekanbaru Minta Sekolah yang Gelar Halal Bi Halal Tak Ganggu Jam Belajar

Serantau lainnya ...
Minggu, 07 April 2024
Pererat Silaturahmi, Siwo PWI Riau Gelar Buka Bersama BJB dan PSSI
Kamis, 04 April 2024
5 Ide Resep Masakan Pakai Rice Cooker, Cocok untuk Anak Kos!
Kamis, 04 April 2024
Rekomendasi Fashion Wanita Zaman Sekarang
Jumat, 29 Maret 2024
Pengusaha Wanita di Riau Bagi-bagi Takjil Gratis kepada Pengguna Jalan

Gaya Hidup lainnya ...
Kamis, 02 Maret 2023
Wadah Menyalurkan Bakat, Ketua DPRD Riau Yulisman Hadiri Festival Musik Akustik di SMA Negeri 1 Pasir Penyu Inhu
Rabu, 01 Maret 2023
Rapat Paripurna, DPRD Provinsi Riau Umumkan Reses Masa Persidangan I Tahun 2023
Selasa, 28 Februari 2023
Kunjungi Kemendikbud, Komisi V DPRD Riau Bahas Persoalan PPDB
Kamis, 23 Februari 2023
Disdik Gelar Pelatihan Penguatan Profil Pelajar Pancasila Bagi Guru SD Se-Kota Pekanbaru

Advertorial lainnya ...
Kamis, 25 April 2024
Rekomendasi HP Samsung Terbaik di Harga 2 Jutaan, Apa Saja?
Sabtu, 20 April 2024
7 Keunggulan Samsung Galaxy S23 Ultra, Dapatkan di Blibli
Kamis, 29 Februari 2024
Telkomsel dan ZTE Wujudkan Pengalaman Gigabit yang Andal dan Efisien
Selasa, 20 Februari 2024
Samsung Hadirkan Galaxy S24 Series dengan Kecerdasan Software Canggih

Tekno dan Sains lainnya ...
Kamis, 18 April 2024
Ini Dia Manfaat Merawat Gigi, Yuk, Kunjungi Klinik Gigi Terdekat Sekarang!
Kamis, 22 Februari 2024
Pemula di Dunia Yoga? Inilah Panduan Cara Memilih Matras Yoga yang Tepat
Sabtu, 27 Januari 2024
Cegah Resistensi, Gunakan Obat Antibiotik dengan Bijak
Senin, 15 Januari 2024
14 Persiapan Penting Awal Kehamilan untuk Calon Ibunda dan Buah Hati

Kesehatan dan Keluarga lainnya ...
Kamis, 25 April 2024
Politeknik Pengadaan Nasional Beri Diskon 30 Persen untuk Anak ASN, TNI dan Polri
Rabu, 24 April 2024
UMRI Resmikan Sekolah Pascasarjana Prodi Magister Manajemen dan Kewirausahaan
Rabu, 24 April 2024
Unilak Dukung Program Literasi Digital Sektor Pendidikan bagi Gen Z
Sabtu, 06 April 2024
Rangkaian Ramadan Ceria Umri Berakhir, 5.000 Orang Terima Manfaat

Kampus lainnya ...
Rabu, 03 Mei 2023
Kompilasi Semarak Silaturahmi Satu HATI, CDN Bangkinang Santuni Anak Yatim
Rabu, 05 April 2023
Safari Ramadan, PT Musim Mas Salurkan Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Fakir Miskin
Selasa, 04 April 2023
Telkomsel Siaga Rafi Sumbagteng Salurkan CSR untuk Panti Jompo bersama Dompet Dhuafa Riau
Jumat, 03 Maret 2023
Tingkatkan Kesehatan dan Budaya Lokal, Bank Mandiri Serahkan Bantuan ke Posyandu dan Grup Rebana

CSR lainnya ...
Jumat, 09 Februari 2024
Lika-liku 7 Perjalanan Asmara Ayu Ting Ting hingga Tunangan dengan Anggota TNI
Minggu, 28 Januari 2024
Huh Yunjin Bak Sehati Dengan Han So Hee Kala Cuma Pakai Dalaman Di Trailer LE SSERAFIM
Sabtu, 27 Januari 2024
Gigi Hadid dan Bradley Cooper Tak Sungkan Perlihatkan Kemesraan
Rabu, 24 Januari 2024
Park Ji-hyun Ungkap Persiapan Membinangi Drama Terbarunya

Selebriti lainnya ...

Mutiara Merdeka Hotel - April 2024
Terpopuler

04

Selasa, 23 April 2024 11:29 WIB
Edarkan Sabu, Pasutri di Pekanbaru Dibui
Iklan CAKAPLAH
Foto
Rabu, 09 Oktober 2019
Jadi Pimpinan DPRD Siak Dari Partai PAN, Ini Sosok Fairuz
Rabu, 09 Oktober 2019
Indra Gunawan Akan Berjuang Untuk Masyarakat dan Loyal Terhadap Partai
Rabu, 09 Oktober 2019
Ternando Jadi Anggota DPRD Siak Termuda dan Suryono Terpilih Dengan Suara Terkecil
Rabu, 09 Oktober 2019
Reaksi Pimpinan DPRD Siak Terkait PTPN V Buang Limbah Sembarangan

Parlementaria Siak lainnya ...
Senin, 14 Agustus 2023
Pengurus Masjid Nurul Ikhlas Kubang Minta Tunjuk Ajar ke Wagubri
Sabtu, 12 Agustus 2023
Gebyar Kandis Bersholawat Bakal Dihadiri Ribuan Jemaah NU
Senin, 31 Juli 2023
Mualaf Riau Butuh Pembinaan, Begini Caranya...
Sabtu, 29 Juli 2023
Mantan Wawako Pekanbaru, Ayat Cahyadi Turut Saksikan Pengukuhan Pengurus Masjid Al-Hamidah Rejosari

Religi lainnya ...
Rabu, 13 Maret 2024
Kepala BKPSDM Pekanbaru Harapkan Kinerja ASN Maksimal Selama Bulan Ramadan
Jumat, 08 Maret 2024
Pemko Pekanbaru Sudah Tetapkan Jam Kerja ASN Selama Ramadan 1445 H
Rabu, 28 Februari 2024
Pemko Pekanbaru Masih Tunggu Juknis Pusat Terkait Seleksi CPNS dan PPPK
Selasa, 27 Februari 2024
Kepala BKPSDM Dampingi Pj Walikota Terima Penghargaan Anugerah Kualitas Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Tahun 2023

Galeri Foto lainnya ...
Indeks Berita
www www